home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Memaafkan Insiden di Bandara, Taeyeon SNSD: Situasi Ini Kesalahan Agensiku

Sabtu, 19 Agustus 2017 23:00 by dodo07 | 7445 hits
Memaafkan Insiden di Bandara, Taeyeon SNSD: Situasi Ini Kesalahan Agensiku
Image source: kpopmap

DREAMERS.ID - Beberapa waktu yang lalu, dikabarkan jika Taeyeon sempat mengalami peristiwa kurang menyenangkan saat kedatangannya ke Jakarta. Pentolan SNSD ini dikabarkan sampai terjatuh di bandara Soekarno-Hatta karena banyaknya penggemar yang mendekat hingga membuatnya tak nyaman.

Ternyata, meski mengaku kecewa dengan insiden tersebut, Taeyeon rupanya masih rendah hati untuk meminta maaf kepada penggemar untuk kejadian tersebut. Setelah tampil di ‘Countdown Asian Games 2018’ kemarin malam (18/8), ia diketahui sempat memperbaharui kondisinya melalui fitur story di Instagram.

“Aku baik-baik saja. Aku menyelesaikan pertunjukkan. Itu adalah akhir dari jadwal,” ujar Taeyeon, sambil menunjukkan ibu jari tangannya.

Baca juga: Unit Irene dan Seulgi Hingga Kai EXO Siap Comeback Tahun Ini

Tak berselang lama, pelantun ‘Fine’ ini kembali mengunggah postingan yang menyinggung situasi yang belakangan viral tersebut. Alih-alih menyalahkan penggemar yang berbuat kericuhan di bandara, Taeyeon justru menyinggung SM Entertainment yang kurang memberikan pengamanan yang kuat untuknya.

“Terima kasih untuk menyemangatiku dan memegang lightstick pink. Situasi ini adalah kesalahan agensiku, jadi jangan merasa bersalah untuk itu,” ujar Taeyeon.

Sementara itu, terlepas dari insiden yang menimpa dirinya, Taeyeon justru tetap profesional mempersembahkan penampilan maksimalnya dalam gelaran acara ‘Countdown Asia Games 2018’ yang mengambil lokasi di Monumen Nasional (Monas), Jakarta.

(nnd)

Komentar
  • HOT !
    Koo Jun Yup atau DJ Koo secara pribadi membuat patung untuk mendiang istrinya, aktris Taiwan Barbie Hsu....
  • HOT !
    Keluarga mendiang Kim Sae Ron mengungkapkan kekecewaan mereka terhadap pernyataan resmi dari pihak Kim Soo hyun dan memutuskan untuk melakukan forensik digital pada foto foto....
  • HOT !
    Jennie BLACKPINK telah menetapkan rekor baru sebagai penyanyi solo wanita K pop dengan jumlah lagu terbanyak yang masuk ke chart utama Billboard Hot 100....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)