JYP Entertainment didirikan oleh seniman Korea multitalented, Park Jin Young di tahun 1997 silam. Bersama dengan SM dan YG, JYP sukses menyandang predikat agensi terbesar di Korea Selatan berkat pangsa pasar dan operasi internasional nya yang cukup kuat. Tahun 2007, JYP sukses membuka cabang di New York Amerika Serikat, dan juga di Beijing dan China tahun 2008.
Meski tak memiliki saham sebesar YG dan SM, namun JYP Entertainment sukses menandatangani kontrak bersama berbagai agensi internasional, seperti pada saat JYP bekerja sama dengan perusahaan Jonas Brother, Jonas Brother Group dan membuat Wonder Girls berhasil Go international di tahun 2009.
Salah satu grup idola generasi pertama JYP adalah G.O.D yang debut di tahun 1999. Untuk generasi ke-2, JYP mulai mendebutkan Wonder Girls di tahun 2007, disusul dengan Joo (2008), 2AM dan 2PM (2008), miss A dan San E (2010), kemudian di tahun 2012, JYP juga sukses mendebutkan JJ Project, Baek Ah Yeon, dan duo 15&.