DSP Media adalah agensi hiburan Korea yang didirikan tahun 1991 oleh Lee Ho Yeon. Meski tak disandingkan dengan SM, YG, dan JYP Entertainment, namun DSP Media menjadi salah satu agensi yang sukses mendebutkan idola k-pop kenamaan tahun 90-an, seperti Sech Kies dan Fin K.L.
Para idola k-pop debutan DSP Media yang ikut sukses membawa gelombang K-Pop ke seluruh dunia di antara nya adalah Lee Hyori (2002-2006), SS501 (2005-2010), KARA (2007), Rainbow (2009), A-JAX (2012), dan Puretty (2012). Meski sering berganti-ganti nama, namun DSP Media menjadi satu-satunya agensi yang sukses tak hanya di produksi musik dan idola k-pop, tetapi juga di bidang produksi program televisi dan serial drama Korea.