Bisa kalian bayangkan bagaimana jadinya jika sang leader karismatik Big Bang, Kwon Jiyong alias G-Dragon menjadi member TVXQ atau Super Junior? Yap, hal tersebut ternyata hampir menjadi kenyataan. Pasalnya, G-Dragon pernah menjadi trainee di SM Entertainment, sebelum akhirnya ia pindah ke YG Entertainment.
Dalam episode SBS Thank You baru-baru ini mengungkapkan bahwa dirinya hampir debut di bawah naungan agensi yang kini menjadi agensi musik terbesar di Korea Selatan, SM Entertainment. “Pertama aku training selama 5 tahun di SM, dan kemudian aku pindah ke YG Entertainment. Itulah di mana aku kemudian melanjutkan proses trainingku.”
Baca juga: G-Dragon Kejutkan Fans dengan Rilis Lagu Baru Hari Ini
Setelah pindah ke YG, pria berusia 26 tahun ini kemudian membagi ceritanya bagaimana kemampuan menulis lagu nya diasah oleh sang bos YG Entertainment, Yang Hyun Suk. “Dia memintaku untuk menulis lagu setiap minggu. Itu berlangsung selama 6 tahun.” Tutur G-Dragon, dilansir enewsworld.“Hal tersebut dimulai saat aku masih di kelas 3 sekolah menengah. Aku harus membuat lagu dan awalnya aku tidak tau harus dimulai dari mana. Aku berpikir bahwa aku akan mendapat lagu dari komposer terkenal, tapi ia terus mengujiku. Setelah setahun, aku pun kemudian menjadi mengerti bagaimana caranya menulis lagu yang baik.” Lanjutnya. Wah, mungkin memang sudah menjadi jalan bagi G-Dragon untuk debut di bawah YG Entertainment dan menjadi seorang musisi papan atas di Korea Selatan. G-Dragong jjang!^^