home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Member AOA Bocorkan Koreografi Lagu Teranyar Pertama Kali di 'Running Man'

Senin, 28 Mei 2018 11:09 by dodo07 | 1104 hits
Member AOA Bocorkan Koreografi Lagu Teranyar Pertama Kali di 'Running Man'
Image source: FNC Entertainment

DREAMERS.ID - Program acara ‘Running Man’ memang seolah tak kehabisan ide untuk menggaet seleb-seleb populer Korea sebagai bintang tamunya. Tak hanya satu atau dua, variety show yang tayang di stasiun tv SBS ini kerap menghadirkan langsung serombongan nama. Seperti episode yang belum lama ini tayang.

Sebelumnya menayangkan episode terbaru ‘Running Man’ pada hari Minggu (27/5), para penggemar memang mendapatkan cuplikan penampilan dari para seleb yang hadir sebagai bintang tamu. Mereka adalah Seungyoon dan Mino WINNER, JooE MOMOLAND, Dayoung Cosmic Girls, dan tidak ketinggalan dua member AOA, Hyejeong dan Seolhyun.

Ternyata, di episode tersebut penggemar mendapat kejutan dari Hyejeong dan Seolhyun dimana keduanya sempat menampilkan sedikit koreografi dari lagu ‘Bingle Bangle’ yang baru akan dirilis pada 28 Mei 2018.

Baca juga: Hyejeong Mengaku Sudah Putus Komunikasi dengan Member AOA

Meski hanya menampilkan koreografi selama 20 detik, namun dua artis naungan FNC Entertainment tersebut mendapat sorakan meriah dari anggota ‘Running Man’ dan para tamu idola lainnya. Tentunya, cuplikan koreo ini makin membuat para Elvis, sebutan fans AOA, makin tak sabar menantikan comeback dari idolanya tersebut.

Sementara itu, dalam episode tersebut, para idola yang datang tentu sempat menjalani misi-misi seru nan kocak bersama member ‘Running Man’. Salah satunya adalah saat para idola tersebut berpasangan dengan anggota ‘Running Man’ dalam permainan ‘Zombie Couple Race’.

(nnd)

Komentar
  • HOT !
    Member NewJeans (NJZ) akhirnya meneteskan air mata dalam sidang melawan ADOR yang digelar pada 7 Maret di Pengadilan Negeri Seoul Pusat....
  • HOT !
    Penyanyi sekaligus aktris Suzy telah resmi dipilih sebagai tokoh utama dalam kolaborasi spesial untuk film musikal terbaru Disney bertajuk 'Snow White', yang menjadi film musikal pertama Disney di tahun 2025. ...
  • HOT !
    ENHYPEN baru baru ini menjadi korban tindakan stalking serius yang mengancam keselamatan dan privasi mereka. Menanggapi hal ini, Belift Lab, mengumumkan akan mengambil tindakan hukum tegas untuk melindungi artisnya....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)