home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Pecahkan Rekor Sebelumnya, Pemesanan Album Baru EXO Tembus 1 Juta Kopi!

Kamis, 01 November 2018 12:44 by fzhchyn | 2659 hits
Pecahkan Rekor Sebelumnya, Pemesanan Album Baru EXO Tembus 1 Juta Kopi!
Image source: SM Entertainment

DREAMERS.IDBoy group EXO sudah tak diragukan lagi soal kekuatan mereka dalam hal penjualan album fisik. Album terbaru mereka bertajuk ‘Don’t Mess Up My Tempo’ dikabarkan telah dipesan lebih dari satu juta kopi, melampaui rekor mereka sebelumnya.

Pada 30 Oktober, laporan menyebut bahwa full album kelima EXO ‘Don’t Mess Up My Tempo’ telah dipesan sebanyak 1.104.617 kopi. Ini menjadi angka pre-order terbaik yang pernah dicapai EXO karena memecahkan rekor mereka sebelumnya dengan album ‘The War’ yang mencatat angka pre-order sebanyak 807.235 kopi.

Sebelum album mereka resmi dirilis pada 2 November, media telah banyak memberitakan bahwa EXO akan mendapat gelar baru sebagai ‘quintuple million sellers’, yang artinnya mereka menjual lebih dari satu juta kopi album sebanyak lima kali.

Baca juga: EXO Dipastikan Segera Comeback Grup, Persiapan Sudah Dimulai

EXO adalah grup pertama dalam 12 tahun yang menjual satu juta album fisik pada tahun 2013 lalu dengan ful album pertama mereka yang bertajuk ‘XOXO’. Sejak saat itu mereka secara konsisten telah melampaui angka satu juta dalam penjualan album fisik di setiap perilisan full album, di mana yang terakhir adalah ‘The War’ yang mencapai angka tersebut dalam 24 hari sejak perilisan.

Grup asuhan SM Entertainment ini akan menampilkan lagu utama ‘Tempo’ di program musik KBS2 ‘Music Bank’ pada 2 November, bersamaan dengan perilisan album pukul 6 sore waktu setempat. Selain itu, EXO juga akan menggelar showcase comeback di hari yang sama pukul 8 malam.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Koo Jun Yup atau DJ Koo secara pribadi membuat patung untuk mendiang istrinya, aktris Taiwan Barbie Hsu....
  • HOT !
    Keluarga mendiang Kim Sae Ron mengungkapkan kekecewaan mereka terhadap pernyataan resmi dari pihak Kim Soo hyun dan memutuskan untuk melakukan forensik digital pada foto foto....
  • HOT !
    Jennie BLACKPINK telah menetapkan rekor baru sebagai penyanyi solo wanita K pop dengan jumlah lagu terbanyak yang masuk ke chart utama Billboard Hot 100....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)