home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Susul Doojoon, Yoseob Highlight Resmi Masuk Wajib Militer

Kamis, 24 Januari 2019 15:26 by muthiasp | 1112 hits
Susul Doojoon, Yoseob Highlight Resmi Masuk Wajib Militer
Image source: Naver x Dispatch

DREAMERS.ID - Jika tahun 2017 lalu didominasi oleh kalangan aktor, nampaknya tahun ini akan banyak dari kalangan idola K-Pop yang mulai wajib militer. Menyusul Doojoon yang masuk tahun lalu, kini giliran Yoseob yang akhirnya memulai masa pengabdiannya pada tanah kelahiran.

Pada Kamis (24/01), Yoseob akan memulai tugas wajib militernya dengan menjalani pelatihan dasar militer selama empat minggu. Jika sudah selesai, Yoseob akan ditempatkan ke kantor polisi tempatnya bekerja selama kurang lebih satu tahun sembilan bulan.

Lokasi dan waktu pastinya Yoseob masuk markas militer tidak diberitahukan ke publik karena ingin mulai wamil tanpa ada keramaian atau acara khusus. Sebelum mulai wamil, Yoseob sudah mengundurkan diri dari penyiar radio MBC, dan menghabiskan waktu bersama member Highlight.

Baca juga: Gikwang dan Yoseob Highlight Positif COVID-19

Foto-foto bersama member Highlight dibagikannya ke akun Instagram pribadi, bersamaan dengan surat perpisahan untuk penggemar, “Aku akan berusaha keras untuk beradaptasi dengan lingkungan baru. Aku senang membayangkan akan bertemu dengan orang baru, tapi juga sedikit khawatir”.

Yoseob pun membuat janji manis kepada fans, “Aku akan menjalani tugasku dengan baik agar bisa memenuhi janji ku kepada semua bahwa aku akan kembali sebagai pria yang lebih tampan. Dan aku akan menyanyi lagi untuk kalian ketika aku kembali. Aku berdoa untuk kebahagiaan kalian semua. Sehat selalu”.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Koo Jun Yup atau DJ Koo secara pribadi membuat patung untuk mendiang istrinya, aktris Taiwan Barbie Hsu....
  • HOT !
    Keluarga mendiang Kim Sae Ron mengungkapkan kekecewaan mereka terhadap pernyataan resmi dari pihak Kim Soo hyun dan memutuskan untuk melakukan forensik digital pada foto foto....
  • HOT !
    Jennie BLACKPINK telah menetapkan rekor baru sebagai penyanyi solo wanita K pop dengan jumlah lagu terbanyak yang masuk ke chart utama Billboard Hot 100....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)