home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ailee Ungkap Sisi Lain dari Kisah Mantan Pacar yang Selingkuh

Rabu, 15 Mei 2019 11:40 by fzhchyn | 1136 hits
Ailee Ungkap Sisi Lain dari Kisah Mantan Pacar yang Selingkuh
Image source: MBC

DREAMERS.ID - Hadir sebagai bintang tamu dalam program MBC ‘Video Star’ Ailee menceritakan kisahnya yang melihat mantan kekasih berselingkuh di depan matanya. Dalam episode yang tayang pada 14 Mei itu, ia juga mengungkapkan bagaimana hal tersebut mempengaruhinya dalam menjalin hubungan di masa depan.

MC Kim Sook mengatakan, “Aku dengar bahwa ada lagu yang dinyanyikan Ailee sambl memikirkan mantan pacar yang berselingkuh.” Ailee kemudian menjelaskan, “Aku tidak menyanyikannya sambil memikirkan orang yang berselingkuh, tapi aku menyanyikannya dengan memikirkan orang yang paling aku sesali di antara orang-orang yang aku kencani.”

“Aku tidak memperlakukannya dengan baik. Aku mengetahui bahwa aku tidak bisa memberikan sepenuh hatiku kepadanya karena mantan pacarku berselingkuh. Aku membuat batas dia antara kami,” imbuhnya.

Baca juga: Ailee dan Choi Si Hun Bagikan Foto Pre-Wedding Jelang Pernikahan di Bulan April

Lebih lanjut, ia mengungkapkan, “Aku melihat mantan pacarku berselingkuh. Di hari ulang tahunnya, aku mengatakan padanya kalau aku tidak bisa datang karena tugas sekolah, tapi aku diam-diam datang. Aku ingin memberikan kejutan, dan orang-orang di sana berserakan seperi kecoak. Aku melihat pacarku secara fisik bermesraan dengan wanita lain. Aku sangat terkejut sampai tak bisa mengatakan apa-apa.”

Ailee melanjutkan, “Pacarku bilang kalau itu salah paham, tapi aku jelas melihatnya. Laguku dari tahun 2016 ‘If You’ adalah pesan untuk orang yang tidak aku perlakukan dengan baik karena ingatan itu. Ada lirik yang mengatakan, ‘Jika kau, jika cintaku sebanyak 100, jika aku tidak menyisakan setengahnya’.”

Sandara Park kemudian meminta Ailee untuk mengatakan sesuatu untuk mantan pacarnya yang berselingkuh itu. Namun sambil tertawa Ailee menjawab, “Kami berteman sekarang. (Hubungan) berakhir dengan sumpah serapah pada saat itu, tapi kami berbaikan dan berteman.”

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Koo Jun Yup atau DJ Koo secara pribadi membuat patung untuk mendiang istrinya, aktris Taiwan Barbie Hsu....
  • HOT !
    Keluarga mendiang Kim Sae Ron mengungkapkan kekecewaan mereka terhadap pernyataan resmi dari pihak Kim Soo hyun dan memutuskan untuk melakukan forensik digital pada foto foto....
  • HOT !
    Jennie BLACKPINK telah menetapkan rekor baru sebagai penyanyi solo wanita K pop dengan jumlah lagu terbanyak yang masuk ke chart utama Billboard Hot 100....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)