home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Squad Goals, Jungkook BTS Susul Mingyu SEVENTEEN Kirim Dukungan untuk Eunwoo ASTRO

Minggu, 28 Juli 2019 13:02 by fzhchyn | 2408 hits
Squad Goals, Jungkook BTS Susul Mingyu SEVENTEEN Kirim Dukungan untuk Eunwoo ASTRO
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Jungkook BTS baru-baru ini menunjukkan dukungannya untuk sang sahabat, Eunwoo ASTRO yang tengah membintangi drama baru ‘Rookie Historian Goo Hae Ryung’. Dalam drama tersebut, Eunwoo berperan sebagai Pangeran Yi Rim, yang diam-diam menulis novel roman dengan nama pena Maehwa.

Pada 26 Juli, Eunwoo mengungah postingan di akun Twitter ASTRO, menunjukkan coffee truck yang dikirim oleh Jungkook. Dalam banner di atas berbunyi, “Yi Rim, ke sinilah, mari kita makan dan bersenang-senang.” Kalimat tersebut ditulis dalam gaya tradidional yang sering digunakan dalam drama kolosal.

정국아 이리오너라 먹고 놀자😊#고마워 #잘마셨어 #차이링👍👍👍 pic.twitter.com/aZLOOznL7E

— 아스트로 (@offclASTRO) July 26, 2019

Baca juga: Pengadilan Putuskan YouTuber Sojang Harus Membayar 853 Juta kepada BIGHIT, V, dan Jungkook

Banner tersebut juga bertuliskan, “Nikmati kopi dan dapatkan kekuatan untuk syuting! Semoga beruntung, Eunwoo!” Sementara dalam banner lainnya, berbunyi, “Guru Maehwa, tolong tuliskan skenario untukku juga. Dari Jungkook BTS.”

Dalam postingannya di mana Eunwoo berpose di depan coffee truck, ia menulis, “Jungkook, datanglah ke sini, mari kita makan dan bersenang-senang.” Ia juga menambahkan tagar “Terima kasih” dan “Aku menikmatinya”.

Jungkook dan Eunwoo adalah bagian dari genk pertemanan idola K-Pop kelahiran 1997. Mingyu SEVENTEEN yang tergabung dalam squad ini juga beberapa waktu yang lalu mengirim coffee truck untuk Eunwoo di lokasi syuting dramanya.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Koo Jun Yup atau DJ Koo secara pribadi membuat patung untuk mendiang istrinya, aktris Taiwan Barbie Hsu....
  • HOT !
    Keluarga mendiang Kim Sae Ron mengungkapkan kekecewaan mereka terhadap pernyataan resmi dari pihak Kim Soo hyun dan memutuskan untuk melakukan forensik digital pada foto foto....
  • HOT !
    Jennie BLACKPINK telah menetapkan rekor baru sebagai penyanyi solo wanita K pop dengan jumlah lagu terbanyak yang masuk ke chart utama Billboard Hot 100....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)