home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

GAC Vakum, Bakal Fokus Solo Karier Masing-Masing

Sabtu, 17 Agustus 2019 09:05 by bellaevania | 707 hits
GAC Vakum, Bakal Fokus Solo Karier Masing-Masing
Image Source: Instagram/@gac_music

DREAMERS.ID - Grup vocal GAC yang terdiri dari Gamaliel, Audrey dan Cantika mengungkap bakal menggelar panggung perpisahan. Seperti hendak berpamitan, benarkah GAC akan bubar?

Hal ini dibantah oleh Manager GAC, Chandra Manitu. Ia menjelaskan bahwa GAC hanya akan vakum untuk sementara waktu. Selama GAC vakum, Gamaliel, Audrey dan Cantika akan berfokus pada solo karier.

“Iya, sebenarnya mereka mau ngeluarin solo masing-masing, jadi kalau solonya keluar berbarengan sama GAC jadi nggak fokus salah satunya," terang Chandra, melansir Detik. Ia juga belum bisa memastikan hingga kapan GAC akan vakum, namun dikatakan akan terjadi selama beberapa bulan kedepan.

Baca juga: Perdana Manggung Sendirian, Gamaliel Curhat di On Off Festival

"Saat ini mereka memang mau bersolo karier, paling 3-4 bulan ke depan GAC belum ada kegiatan selanjutnya nanti kita lihat," kata Chandra. Chandra juga mengisyaratkan bahwa hubungan tiap personil baik-baik saja.

Rencana solo karier ini diakui sudah lama dibahas. Keputusan GAC untuk bersolo karier juga diamini pihak label agar artisnya bisa mendapatkan musik yang lebih fresh. Nantinya Gamaliel, Audrey dan Cantika akan merilis proyek solo di label yang sama.

"Sebenarnya sudah dari beberapa bulan lalu mereka udah mau solo. September nanti Audrey, next Cantika, baru Gamal," jelas Chandra.

(bef)

Komentar
  • HOT !
    BIBI bersiap untuk menggelar tur dunia pertamanya sejak debut! Agensi Feelgood Music melalui akun media sosial resmi mereka mengumumkan lompatan baru BIBI dengan merilis poster mencolok untuk ‘2025 BIBI 1st WORLD TOUR [EVE]’....
  • HOT !
    Dispatch merilis laporan eksklusif yang mengungkap tekanan yang didapat mendiang Kim Sae Ron dalam beberapa tahun sebelum akhir hayatnya, yang melibatkan aktor Kim Soo Hyun dan mantan agensinya, Gold Medalist....
  • HOT !
    Jimin BTS, kembali mengukir sejarah di dunia musik internasional. Pada 11 Maret waktu setempat, Billboard mengumumkan bahwa lagu solo Jimin 'Who' berhasil bertahan di chart Hot 100 selama 32 minggu berturut turut. Untuk pekan yang berakhir pada 15 Maret, lagu ini menempati posisi No. 41....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)