home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Sibuk Bantu Penanganan Corona, Rihanna Minta Penggemar Berhenti Tagih Album Baru

Senin, 13 April 2020 18:05 by bellaevania | 435 hits
Sibuk Bantu Penanganan Corona, Rihanna Minta Penggemar Berhenti Tagih Album Baru
Image Source: Big World Tale

DREAMERS.ID - Album baru Rihanna menjadi hal yang paling ditunggu-tunggu penggemarnya. Sempat berjanji akan merilis album di 2019, hingga kini rencana tersebut belum juga terwujud.

Tak heran jika sejumlah penggemar kerap menagih album musik terbaru dari Rihanna. Resah dengan pertanyaan yang sama, Rihanna pun memberikan jawabannya. Melalui akun Instagram, Rihanna meminta kepada para penggemarnya untuk berhenti bertanya soal album terbaru.

Ia menyatakan tengah sibuk membantu penanganan virus Corona yang dirasanya jauh lebih penting daripada album baru. "Jika salah satu dari kalian bertanya kepada saya tentang album itu sekali lagi ketika saat ini saya sedang mencoba menyelamatkan dunia, tidak seperti presiden kalian," ujar Rihanna dalam siaran langsung di akun instagramnya, Minggu (12/4/2020).

Baca juga: Tampilan Perdana Rihanna Goda Super Bowl Halftime 2023

Sebelumnya, Rihanna diketahui menyumbang sebesar 5 juta dolar atau sekitar Rp 80 Miliar untuk upaya pencegahan, persiapan dan tanggapan virus Corona. Donasi ini untuk membantu orang yang paling rentan di Amerika Serikat, Karibia, dan Afrika.

Ia juga menyumbang alat ventilator senilai 700 ribu US dollar ke Barbados dan alat perlindungan diri ke negara bagian New York senilai lebih dari 2 juta US dollar.

(bef)

Komentar
  • HOT !
    Keluarga Kim Sae Ron menyatakan bahwa mereka tidak pernah mendengar kabar bahwa mendiang pernah menikah apalagi sampai melakukan aborsi....
  • HOT !
    Oh Yeon Seo akan menjadi cinta pertama Lee Jung Jae. Menurut industri pada 20 Maret, aktris tersebut akan tampil sebagai Kwon Se Na dalam drama baru tvN 'Annoying Love' (judul terjemahan)....
  • HOT !
    Lee Jun Ki membantah tuduhan penggelapan pajak. Menurut laporan awal media pada 19 Maret, Kantor Pajak Gangnam Seoul memulai penyelidikan pajak terhadap sang aktor dan agensinya, Namoo Actors, pada tahun 2023, dan Badan Pajak Nasional menagih pajak sekitar 900 juta won (sekitar 10,2 miliar won)....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)