home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Taecyeon 2PM Terima Tawaran Calon Drama Song Joong Ki dan Jeon Yeo Bin

Kamis, 30 Juli 2020 13:00 by muthiasp | 683 hits
Taecyeon 2PM Terima Tawaran Calon Drama Song Joong Ki dan Jeon Yeo Bin
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Taecyeon semakin fokus menjalani karir beraktingnya. Pasalnya, ia baru saja dikonfirmasi menerima tawaran dari proyek drama terbaru tvN yang juga ditawarkan ke Song Joong Ki dan Jeon Yeo Bin.

Pada 30 Juli, sumber dari 51K Entertainment selaku agensi yang menaunginya mengkonfirmasi bahwa Taecyeon akan membintangi drama terbaru tvN berjudul Vincenzo, sebagai Jang Jun Woo.

Karakter Jang Jun Woo digambarkan sebagai pekerja magang yang tampan dan cerdas di sebuah firma hukum. Ia datang dari keluarga sederhana, sopan, pekerja keras, dan polos. Ia terlibat masalah karena sering membuat kesalahan dalam bekerja. 

Baca juga: Agensi: Taecyeon Belum Ada Rencana Menikah Saat Ini

Drama Vincenzo sendiri bercerita tentang pengacara Italia dan mafia bernama Vincenzo Cassano, yang memiliki nama Korea Park Joo Hyung. Ia diadopsi oleh keluarga dari Italia saat kecil.

Kemudian Park Joo Hyung pindah ke Korea dan jatuh cinta kepada pengacara wanita Hong Cha Young. Saat ini, Song Joong Ki dan Jeon Yeo Bin masih mempertimbangkan tawaran berperan sebagai karakter tersebut.

Naskah drama Vincenzo ditulis oleh Park Jae Bum, yang sebelumnya sukses dengan drama The Fiery Priest. Serta disutradai oleh Kim Hee Won yang mengarahkan drama Money Flower dan The Crowned Clown. Kabarnya, Vincenzo dijadwalkan tayang pada 2021.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Boy group Jepang &TEAM akan segera memulai tur Asia pertama mereka pada bulan Mei 2025 mendatang. Kabar ini diumumkan melalui akun resmi media sosial grup pada tanggal 7 Maret beserta poster yang menampilkan jadwal lengkap tur mereka....
  • HOT !
    NewJeans (NJZ) menarik perhatian publik dengan kehadiran langsung mereka pada sidang perdana gugatan yang diajukan oleh agensi ADOR. Sidang ini berlangsung di Pengadilan Distrik Pusat Seoul pada tanggal 7 Maret....
  • HOT !
    Comeback drama melalui serial Netflix 'When Life Gives You Tangerines', IU memerankan karakter Aesoon, seorang gadis muda pemberontak. Selama konsefrensi pers pada 5 Maret, dia berbagi pengalamannya bekerja sama kembali dengan sutradara Kim Won Seok....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)