home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Kwanghee Kalah Saing dari Minho SHINee di Episode Baru Return of Superman

Senin, 15 Februari 2021 10:45 by muthiasp | 4123 hits
Kwanghee Kalah Saing dari Minho SHINee di Episode Baru Return of Superman
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Keluarga Park Joo Ho kedatangan bintang tamu spesial di episode terbaru variety realiti KBS The Return of Superman yang tayang pada Minggu (14/2) malam, yaitu Minho SHINee dan Kwanghee ZE:A.

Kwanghee memang dikenal dekat dengan keluarga Park Joo Ho dan ketiga anaknya yairu Na Eun, Gun Hoo, dan Jin Woo. Bersama dengan Minho, ia mengunjungi rumah dan menjaga anak-anak Park Joo Ho yang harus pergi latihan untuk pertandingan musim dingin.

Na Eun, Gun Hoo, dan Jin Woo menghadiahi Minho dan Kwanghee dengan cupcake yang mereka buat sendiri. Jin Woo juga secara pribadi memberi makan Minho camilan favoritnya, dan membuat Kwanghee yang cemburu.

“Tidak ada gunanya membesarkan anak. Semuanya sama. Bagaimana dia bisa seperti ini,” canda Kwanghee. Na Eun menghiburnya dengan berkata, “Mau bagaimana lagi. Ini pertama kalinya dia melihatnya."

Baca juga: Minho SHINee Lepas Album Solo Pertama 'CALL BACK'

Na Eun juga senang melihat Minho menari lagu Ring Ding Dong dan Sherlock. Namun, saat Kwanghee mulai menari, ketiga anak tersebut menutup mata yang membuat Kwanghee kembali cemburu. Meskipun demikian, mereka tetap memuji masakan Kwanghee.

Selanjutnya, Kwanghee dan Minho bersama dengan anak-anak mengunjungi sebuah peternakan domba. Saat anak-anak sedang memberi makan domba, Minho muncul menunggang kuda putih. Na Eun juga naik kudanya, dan menerima pujian dari Kwanghee.

Lalu mereka semua berkumpul untuk makan bola nasi dan buah-buahan. Kwanghee meminta Gun Hoo untuk memberikan bola nasi kepada paman yang paling disukainya hari itu, dan Gun Hoo dengan cepat mendekati Minho. Begitu pula dengan Na Eun dan Jin Woo yang juga memberikan snack mereka untuk Minho.

Sebelumnya, Minho juga sukses dekat dengan Daebak atau Si An anak dari pesepakbola Lee Dong Guk. Bahkan sampai menggantikan Lee Dong Guk mendampingi Si An saat Retun of Superman melakukan perjalanan ke luar kota.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Member NewJeans (NJZ) akhirnya meneteskan air mata dalam sidang melawan ADOR yang digelar pada 7 Maret di Pengadilan Negeri Seoul Pusat....
  • HOT !
    Penyanyi sekaligus aktris Suzy telah resmi dipilih sebagai tokoh utama dalam kolaborasi spesial untuk film musikal terbaru Disney bertajuk 'Snow White', yang menjadi film musikal pertama Disney di tahun 2025. ...
  • HOT !
    ENHYPEN baru baru ini menjadi korban tindakan stalking serius yang mengancam keselamatan dan privasi mereka. Menanggapi hal ini, Belift Lab, mengumumkan akan mengambil tindakan hukum tegas untuk melindungi artisnya....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)