home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Kim Jung Hyun Hiatus Bukan Karena Masalah Kesehatan, Tapi Pacar?

Jumat, 09 April 2021 11:10 by muthiasp | 1179 hits
Kim Jung Hyun Hiatus Bukan Karena Masalah Kesehatan, Tapi Pacar?
Image source: Naver

DREAMERS.ID - Selain masalah kontrak kerja dengan agensi O& Entertainment yang kini menjadi konflik sampai harus mediasi dengan Asosiasi Manajemen Hiburan Korea. Kim Jung Hyun dikabarkan hiatus bukan karena masalah kesehatan, melainkan pacar.

Pada tahun 2018, Kim Jung Hyun secara mendadak meninggalkan drama MBC Time. Saat itu, ia mengaku menderita masalah kesehatan parah termasuk gangguan tidur, gangguan makan, dll, karena terlalu mendalami karakter yang diperankan.

Berdasarkan keterangan agensi O& Entertainment, perusahaan produksi drama Time sempat ingin mengajukan gugatan kepada Kim Jung Hyun. Namun agensi berhasil menahannya. Dari sana, sang aktor hiatus selama hampir setahun.

Baca juga: Choi Tae Joon dan Yang Hye Ji Menjadi Second Lead di Drama 'Iron Family'

Menurut orang dalam dari industri hiburan melalui berbagai outlet media Korea, hengkangnya Kim Jung Hyun sebagai pemeran utama dari drama Time secara mendadak diduga bukan karena alasan kesehatan.

Salah satu orang dalam mengklaim, "Secara resmi, mereka mengatakan bahwa dia meninggalkan drama karena 'masalah kesehatan', tetapi [Kim Jung Hyun] sebenarnya mengalami beberapa masalah pribadi yang melibatkan pacarnya."

"Perilakunya yang tidak pantas pada konferensi pers drama tersebut menimbulkan kehebohan yang cukup kontroversial," ujarnya. Kala itu, Kim Jung Hyun bersikap tidak sopan terhadap Seohyun SNSD yang menjadi lawan mainnya.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Boy group Jepang &TEAM akan segera memulai tur Asia pertama mereka pada bulan Mei 2025 mendatang. Kabar ini diumumkan melalui akun resmi media sosial grup pada tanggal 7 Maret beserta poster yang menampilkan jadwal lengkap tur mereka....
  • HOT !
    NewJeans (NJZ) menarik perhatian publik dengan kehadiran langsung mereka pada sidang perdana gugatan yang diajukan oleh agensi ADOR. Sidang ini berlangsung di Pengadilan Distrik Pusat Seoul pada tanggal 7 Maret....
  • HOT !
    Comeback drama melalui serial Netflix 'When Life Gives You Tangerines', IU memerankan karakter Aesoon, seorang gadis muda pemberontak. Selama konsefrensi pers pada 5 Maret, dia berbagi pengalamannya bekerja sama kembali dengan sutradara Kim Won Seok....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)