home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Cerita Oh Sung Jun LOUD Pilih Masuk P NATION Dibanding SM Entertainment

Jumat, 17 September 2021 16:20 by rizaluthfiah | 1523 hits
Cerita Oh Sung Jun LOUD Pilih Masuk P NATION Dibanding SM Entertainment
Image Source: Naver

DREAMERS.ID - Melalui program audisi SBS LOUD yang merupakan kolaborasi antara JYP Entertaiment dan P NATION, menghasilkan 12 member final untuk dua grup berbeda. Salah satu yang diperbincangkan adalah Oh Jung Sun.

Oh Sung Jun yang masuk dalam lineup calon anggota grup P NATION, kabarnya sempat lolos audisi SM Entertainment namun menolak untuk bergabung dengan agensi raksasa tersebut.

Dilansir dari Koreaboo, Oh Sung Jun diterima di P NATION dan SM Entertainment pada waktu yang hampir bersamaan yaitu pada tahun 2019. Dia diterima di kedua agensi tersebut karena vokalnya yang mengesankan meskipun baru berusia 14 tahun pada saat audisi.

Tetapi akhirnya ia menandatangani kontrak resmi dengan P NATION pada tanggal 4 Mei tahun 2021 ini. Tak hanya SM Entertainment, Oh Sung Jun juga menerima panggilan dari agensi lain karena kemampuan dan bakatnya yang luar biasa.

Sementara itu, Oh Sung Jun sendiri mendapat julukan all rounder alias bisa melakukan banyak hal. Cowok kelahiran 30 Agustus 2005 ini disebut memiliki visual yang mirip dengan Hwang In Yeop.

(rzlth)

Komentar
  • HOT !
    BTS akan membuka pop up store bertajuk 'MONOCHROME' di berbagai negara untuk merayakan anniversary debut mereka yang ke 11!...
  • HOT !
    Dalam konferensi pers darurat pada Kamis (25/4), Min Hee Jin menekankan bahwa dia tidak memiliki rencana untuk merebut hak manajemen, dengan mengatakan, “Saya seorang CEO yang digaji."...
  • HOT !
    Dalam konferensi pers yang digelar Kamis (25/4), Min Hee Jin membahas reaksi NewJeans di tengah perseteruannya dengan HYBE....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)