DREAMERS.ID - Film The Big 4 karya Timo Tjahjanto sempat mencuri perhatian karena masuk dalam lima besar Global Non-English Film.
The Big 4 sempat berada di posisi pertama pada tanggal 19 Desember lalu. Rupanya The Big 4 dapat mempertahankan posisi tersebut setelah 2 pekan berlalu sejak ditayangkan perdana pada 15 Desember 2022.
Menjelang libur akhir tahun, per 19 Desember hingga 25 Desember, The Big 4 bertahan di posisi #1 Global Top 10 Non-English Film dengan jumlah jam tayang yang menembus 19 juta lebih penayangan.
The Big 4 mengikuti perjalanan seorang detektif yang menyelidiki kematian ayahnya dan mengikuti jejak hingga ke sebuah pulau tropis.
Setelah menemukan jati diri sesungguhnya sang ayah sebagai pemimpin kelompok pembunuh bayaran, kejaran musuh membuat ia terpaksa bekerja sama dengan para murid ayahnya dahulu: empat mantan pembunuh bayaran.
Film ini dibintangi oleh Abimana Aryasatya, Putri Marino, Arie Kriting, Lutesha, dan Kristo Immanuel.
(bef)