DREAMERS.ID - Boy group SEVENTEEN akan comeback dengan album baru yang spesial pada 26 Mei, bertepatan dengan perayaan 10 tahun debut mereka.
Pada 21 April, SEVENTEEN mengunggah video yang berisi rencana utama mereka untuk tahun ini melalui media sosial resmi tim. Dalam video tersebut, diumumkan bahwa SEVENTEEN akan merilis full album kelima mereka bertajuk 'HAPPY BURSTDAY' pada 26 Mei. Mereka juga mengumumkan tur, single dari unit baru, serta konten baru lainnya.
Full album SEVENTEEN ini merupakan yang pertama sejak 'Face the Sun' yang dirilis pada 2022, setelah sekitar tiga tahun. Pledis Entertainment menjelaskan bahwa 'HAPPY BURSTDAY' menggabungkan kata "Birthday" yang berarti ulang tahun dan "Burst" yang berarti ledakan, mencerminkan tekad untuk "lahir kembali sebagai SEVENTEEN yang baru."
Cara mengumumkan album kelima ini juga menarik perhatian. Sebelumnya, SEVENTEEN menampilkan tulisan "2025.05.26. HAPPY BIRTHDAY" di papan elektronik setelah fan meeting pada Maret lalu.
Mereka juga mengunggah video berisi undangan yang terbakar di media sosial, memicu rasa penasaran penggemar. Dalam video terbaru, undangan tersebut terbuka, mengungkap jadwal SEVENTEEN.
Pledis menyatakan, "Tahun ini, di peringatan 10 tahun debut, SEVENTEEN akan menemui CARAT (nama fandom) di seluruh dunia dengan album kelima, berbagai konten, dan penampilan panggung. Kami mohon dukungan dan perhatian untuk aktivitas mereka ke depan."
SEVENTEEN juga akan menggelar fan meeting di Jepang. Mereka dijadwalkan tampil di Kyocera Dome Osaka pada 24, 26-27 April, serta di Saitama Super Arena pada 10-11 Mei untuk SEVENTEEN 2025 JAPAN FAN MEETING 'HOLIDAY'.
(fzh)