home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Susul Jo Kwon, Seulong dan Jinwoon 2AM Positif COVID-19

Sabtu, 12 Februari 2022 16:23 by muthiasp | 841 hits
Susul Jo Kwon, Seulong dan Jinwoon 2AM Positif COVID-19
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Pada 12 Februari, Jellyfish Entertainment mengungkapkan bahwa Seulong 2AM telah dites positif COVID-19, mengikuti hasil positif Jo Kwon. Agensi Mystic Story juga mengumumkan hasil yang sama untuk Jinwoon.

Jellyfish Entertainment memaparkan bahwa awalnya Seulong dites negatif pada tes antigen cepat pada 11 Februari, tetapi setelah menjalani tes antigen cepat tambahan selama karantina demi tindakan pencegahan, ia dikonfirmasi positif. Kemudian haail tes PCR juga menyatakan positif.

Seulong sendiri telah menyelesaikan vaksinasi Moderna dan juga menerima suntikan booster, dan saat ini tidak menunjukkan gejala abnormal. Selain itu, ia tidak melakukan kontak dengan siapa pun karena telah dikarantina di rumahnya sejak 11 Februari.

Baca juga: Seulong 2AM Gabung Agensi Kep1er

Sementara Mystic Story mengabarkan, "Pada 12 Februari, artis agensi kami Jinwoon menerima pemberitahuan tentang hasil tesnya yang positif untuk COVID-19. Jinwoon telah menyelesaikan dosis booster ketiga vaksin COVID-19, dan dia saat ini tidak mengalami gejala abnormal apa pun."

Jinwoon pun telah menghentikan semua kegiatannya dan akan mengambil tindakan sesuai dengan pedoman otoritas kesehatan. "Kami akan fokus pada perawatan dan pemulihan cepat Jung Jinwoon."

"Kami akan terus melakukan yang terbaik untuk memastikan kesehatan dan keselamatan artis kami dengan mematuhi pedoman karantina otoritas kesehatan. Kami ingin meminta maaf karena telah menimbulkan kekhawatiran bagi banyak dari Anda," tutup agensi.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    YouTuber Lee Jin Ho mengklaim bahwa mendiang Kim Sae Ron semasa hidupnya pernah menikah dan melakukan aborsi....
  • HOT !
    G DRAGON resmi mengumumkan jadwal Fase 1 dari tur dunia 2025 bertajuk 'Übermensch'. Tur ini menandai kembalinya sang "King of K pop" ke panggung global setelah vakum selama beberapa tahun, dan Asia menjadi destinasi pertama yang akan disambanginya....
  • HOT !
    Keluarga mendiang Kim Sae Ron mengungkapkan kekecewaan mereka terhadap pernyataan resmi dari pihak Kim Soo hyun dan memutuskan untuk melakukan forensik digital pada foto foto....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)