home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

5 Variety Show Perjodohan Populer dari Korea, Mana Paling Bikin Baper?

Sabtu, 30 April 2022 11:30 by Rie127 | 10821 hits
5 Variety Show Perjodohan Populer dari Korea, Mana Paling Bikin Baper?
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Hiburan industri Korea memang memiliki beragam program acara yang unik dan beragam, dimulai tayangan drama, K-Pop, reality show, hingga variety show. Dimana variety show tentang dating atau perjodohan menjadi salah satu yang paling seru.

Berikut ini merupakan deretan variety show tentang perjodohan yang populer dengan berbagai konsep yang berbeda dan unik. Mana favorit kamu?

1. Love Catcher

Variety show ini menggabungkan 10 peserta untuk hidup bersama selama 8 hari dengan melakukan tantangan dan aktivitas. Menariknya, ada beberapa peserta yang mencari cinta, sementara yang lain mencari uang.

Ini, sebagian, sebuah pertunjukan psikologis di mana para peserta mencoba mencari tahu siapa yang merupakan pencari cinta dan pencari uang sambil mencoba mencapai tujuan mereka untuk menemukan cinta atau mendapatkan uang dalam jumlah besar.

2. Heart Signal

Jika ‘Love Catcher’ memakan waktu selama 8 hari, maka perserta yang mengikuti acara ‘Heart Signal’ harus tinggal bersama selama 1 bulan. Setiap peserta tidak diizinkan untuk secara terang-terangan menyatakan siapa yang mereka sukai. Ttetapi mereka dapat mengirim pesan satu sama lain setiap malam.

3. I Am Solo

Baca juga: Jennie BLACKPINK dan Lee Jung Ha Jadi Member Variety Show Baru Yoo Jae Suk dan Cha Tae Hyun

Mirip dengan ‘Heart Signal’, ‘I Am Solo’juga mengumpulkan 14 pria dan wanita dalam 1 rumah bersama dan melakukan kencan. Acara ini lebih bebas dan santai. Tapi, ada beberapa momen intens yang melibatkan banyak wanita memilih satu pria sebagai teman kencan mereka.

4. Love Me Actually

Cukup berbeda daripada acara yang lainnya, ‘Love Me Actually’ memiliki 5 peserta laki-laki dari kalangan artis. Mereka adalah Heo Kyung Wan, Dong Woo, Yang Se Chan, Kim Min Kyu, dan Park Sung Kwang.

Kelimanya memulai perjalanan untuk menemukan cinta, program ini lebih memiliki banyak komedi yang membuat penonton terhibur.

5. Single’s Inferno

Last but not least, tentunya program ‘Single’s Inferno’ menjadi acara perjodohan yang sangat populer tahun lalu. Menampilkan para pria dan wanita single yang tinggal di sebuah pulau tak berpenghuni.

Mereka tidak saling mengenal dan mengetahui latar belakang satu sama lain. Musim pertamanya hadir dalam 8 episode. Pada 12 April lalu, Netflix mengumumkan bahwa ‘Single’s Inferno’ akan kembali menghibur penggemar lewat musim kedua.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    Min Hee Jin, CEO Ador, anak perusahaan HYBE, mendapatkan dukungan kuat di kalangan pekerja kantoran muda karena sikap beraninya dalam konferensi pers yang digelar pekan lalu....
  • HOT !
    IVE akhirnya menyapa penggemar dengan karya baru pada tanggal 29 April pukul 6 sore KST dengan meluncurkan mini album kedua IVE SWITCH bersama dengan video musik untuk lagu utama HEYA....
  • HOT !
    Outler media TenAsia melaporkan pada 29 April bahwa seorang rapper berusia 30 an yang menyerahkan diri ke polisi pada Januari lalu karena menggunakan narkoba adalah Sik K....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)