home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

IU Rayakan Ulang Tahun dengan Donasi Besar Melalui 4 Organisasi Sekaligus

Selasa, 17 Mei 2022 09:00 by muthiasp | 838 hits
IU Rayakan Ulang Tahun dengan Donasi Besar Melalui 4 Organisasi Sekaligus
Image source: EDAM Entertainment

DREAMERS.ID - IU baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke 30 tahun (usia Korea) atau 29 tahun (usia internasional) pada 16 Mei. Ia merayakannya dengan melanjutkan tradisi baik yakni menyalurkan donasi kepada empat organisasi sekaligus.

Pada 16 Mei, EDAM Entertainment membagikan bahwa IU memberikan donasi sebesar 210 juta won (sekitar Rp 2,7 miliar) kepada organisasi termasuk The Snail of Love, Korean Unwed Mothers’ Families Association (Asosiasi Keluarga Ibu Tidak Menikah), Eden I Ville, dan yayasan kesejahteraan sosial Changinwon.

Seorang perwakilan dari agensi mengatakan, “IU dapat menghabiskan ulang tahun yang sangat berarti dengan mengirimkan cinta kepada mereka yang membutuhkan dukungan hangat dengan banyak penggemarnya yang telah merayakan ulang tahunnya.”

Donasi akan digunakan untuk mendanai operasi dan perawatan bagi remaja penyandang disabilitas pendengaran, mendukung rumah tangga dengan orang tua tunggal, dan membantu pusat remaja dan pusat penyandang disabilitas.

Baca juga: IU Ungkap Alasan Ada Kata Jeruk dalam Judul Inggris 'When Life Gives You Tangerines'

IU diketahui rutin memberikan sumbangan tahunan atas nama IUAENA, yang merupakan gabungan dari namanya dengan nama fandomnya, pada hari-hari khusus dan peringatan. Dan tidak pernah ketinggalan donasi jika ada peristiwa-peristiwa sosial.

EDAM Entertainment membagikan tanda terima sumbangan artis dengan pesan yang mengatakan, "Ulang tahun datang setiap tahun, tetapi kami ingin menyebarkan kehangatan tahun ini juga dengan UAENA."

"Kami berharap Mei ini bisa menjadi bulan yang nyaman bagi semua orang yang bergerak maju di bawah sinar matahari musim semi yang hangat serta mereka yang beristirahat sejenak di bawah naungan."

"Dan tentu saja, untuk UAENA kami yang merayakan dengan hati yang bahagia lebih dari siapapun, terima kasih selalu!" tutupnya.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Jaksa menuntut hukuman penjara 3 tahun 6 bulan untuk rapper Sik K (nama asli Kwon Min Sik) yang menyerahkan diri setelah mengonsumsi narkoba....
  • HOT !
    KapanLagi Buka Bareng Festival sukses digelar selama 2 hari, dari tanggal 15 16 Maret kemarin di Parkir Plaza Timur, Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat. Acara tersebut tidak hanya menampilkan deretan artis papan atas saja, namun juga dengan menyediakan banyak tenant makanan dan minuman agar pengunjung dapat merasakan buka puasa bersama dengan teman teman. Ada juga Ustadzah Syifa Nurfadillah yang banyak membagikan ilmu agama yang seru....
  • HOT !
    J Hope BTS sekali lagi berhasil menembus chart utama Billboard Hot 100 dengan lagu solo terbarunya. Menurut Billboard pada 18 Maret, single digital J Hope berjudul 'Sweet Dreams (feat. Miguel)' debut di posisi No. 66 pada chart Hot 100 minggu ini....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)