home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

7 dari 10 Tempat dalam Daftar CD Terlaris 2022 di AS Ditempati Artis K-Pop

Kamis, 12 Januari 2023 10:30 by fzhchyn | 595 hits
7 dari 10 Tempat dalam Daftar CD Terlaris 2022 di AS Ditempati Artis K-Pop
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Artis K-Pop mendominasi daftar album CD terlaris tahun lalu di Amerika Serikat! Setidaknya ada 6 grup yang berhasil mengklaim tujuh tempat yang mengesankan dari 10 besar.

Pada 11 Januari waktu setempat, lembaga pelacakan data musik Amerika Luminate (sebelumnya MRC Data), yang memasok data untuk chart Billboard, merilis daftar CD terlaris akhir tahun 2022.

Pada daftar peringkat penjualan CD saja (tidak termasuk album unduhan digital atau format lainnya), enam artis K-pop masuk daftar tahun 2022 yaitu BTS, TXT, Stray Kids, TWICE, ENHYPEN, dan NCT 127.

BTS ‘Proof’ adalah album CD terlaris No. 1 di AS oleh grup atau artis pria pada tahun 2022 dan CD terlaris No. 2 secara keseluruhan dengan 413.000 kopi terjual, setelah ‘Midnights’ milik Taylor Swift.

Baca juga: Jimin 'Who' Pecahkan Rekor BTS 'Dynamite' Sebagai Lagu K-Pop Terlama di Billboard Hot 100

Sementara itu, TXT ‘minisode 2: Thusrday’s Chil’ adalah CD terlaris No. 3 tahun lalu dengan 227.000 kopi terjual di AS. Stray Kids menjadi satu-satunya artis yang masuk 10 besar dua kali di mana mini album ‘ODDINARY’ di No. 5 dengan 204.000 CD terjual, sementara ‘MAXIDENT’ di No. 7 dengan 177.000 CD terjual.

TWICE, satu-satunya girl group yang masuk daftar, berada di posisi ke-6 dengan mini album ‘BETWEEN 1&2’ yang terjual 199.000 CD. ENHYPEN ‘MANIFESTO: DAY 1’ membuat daftar di No. 8 dengan 173.000 CD terjual, sementara NCT 127 ‘2 Baddies’ melengkapi 10 teratas dengan 148.000 CD terjual.

Berikut adalah 10 album CD terlaris tahun 2022 di Amerika Serikat:

1. Taylor Swift – ‘Midnights’ (640.000)
2. BTS – ‘Proof’ (413.000)
3. TXT – ‘minisode 2: Thursday’s Child’ (227.000)
4. Harry Styles – ‘Harry’s House’ (219.000)
5. Stray Kids – ‘ODDINARY’ (204.000)
6. TWICE – ‘BETWEEN 1&2’ (199.000)
7. Stray Kids – ‘MAXIDENT’ (177.000)
8. ENHYPEN – ‘MANIFESTO: DAY 1’ (173.000)
9. Beyoncé – ‘Renaissance’ (163.000)
10. NCT 127 – ‘2 Baddies’ (148.000)

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Jaksa menuntut hukuman penjara 3 tahun 6 bulan untuk rapper Sik K (nama asli Kwon Min Sik) yang menyerahkan diri setelah mengonsumsi narkoba....
  • HOT !
    KapanLagi Buka Bareng Festival sukses digelar selama 2 hari, dari tanggal 15 16 Maret kemarin di Parkir Plaza Timur, Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat. Acara tersebut tidak hanya menampilkan deretan artis papan atas saja, namun juga dengan menyediakan banyak tenant makanan dan minuman agar pengunjung dapat merasakan buka puasa bersama dengan teman teman. Ada juga Ustadzah Syifa Nurfadillah yang banyak membagikan ilmu agama yang seru....
  • HOT !
    J Hope BTS sekali lagi berhasil menembus chart utama Billboard Hot 100 dengan lagu solo terbarunya. Menurut Billboard pada 18 Maret, single digital J Hope berjudul 'Sweet Dreams (feat. Miguel)' debut di posisi No. 66 pada chart Hot 100 minggu ini....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)