home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Inilah Dua Drama Korea Baru Tayang Minggu Ini

Jumat, 12 Juli 2024 15:00 by muthiasp | 443 hits
Inilah Dua Drama Korea Baru Tayang Minggu Ini
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Pekan ini penikmat drama Korea akan disuguhkan dengan tiga judul terbaru yang tayang secara berurutan. Dibintangi oleh sejumlah nama aktor dan aktris papan atas, tentunya dua drama baru berbeda genre ini tidak boleh dilewatkan.

1. Good Partner - 12 Juli

Drama Jumat-Sabtu terbaru SBS ini dibintangi oleh Jang Na Ra sebagai Cha Eun Kyeong, pengacara bintang veteran selama 17 tahun di Firma Hukum Daejung. Spesialisasinya adalah di bidang hukum perceraian. Saat menangani kasus perceraian, ia segera menghadapi krisis dengan potensi perceraiannya sendiri.

Di firma hukumnya, ia bekerja bersama pengacara pemula Han Yoo Ri (diperankan oleh Nam Ji Hyun). Mereka benar-benar berbeda satu sama lain.

Han Yoo Ri tidak menoleransi ketidakadilan, sementara Cha Eun Kyeong percaya bahwa kepentingan firma hukum dan kliennya adalah yang utama, apa pun yang terjadi.

Karena perbedaan nilai dan pengalaman, mereka memiliki perbedaan pendapat dalam segala hal. Saat mengatasi perbedaan mereka, mereka berdua mengalami perubahan besar dalam hidup mereka.

Baca juga: Love Next Door Perketat Persaingan Rating Drama Korea Akhir Pekan

Mereka juga bekerja dengan pengacara Jung Woo Jin (Kim Joon Han) dan pengacara Jeon Eun Ho (Pyo Ji Hoon atau P.O Block B) di Firma Hukum Daejung.

2. Tarot - 15 Juli

Tarot akan menyajikan tujuh episode horor omnibus yang menyelidiki kejadian misterius yang bisa menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari siapa pun, semuanya berpusat di sekitar tema kartu tarot.

Alur cerita dimulai saat masing-masing tokoh utama menerima kartu tarot yang berbeda, dan pada saat itu, menemukan takdir mereka dikutuk oleh kartu tarot yang terpelintir.

Sebelumnya, versi film yang tayang pada 14 Juni telah menampilkan tiga cerita yakni Santa's Visit dibintangi oleh Jo Yeo Jeong sebagai Ji Woo, seorang ibu pekerja yang membesarkan putrinya sendirian. Saat bekerja, beberapa kejadian aneh dan mengerikan terjadi pada putrinya, yang ditinggal sendirian di rumah.

Please Throw Away dibintangi oleh Dex atau Kim Jin Young sebagai Dong In, seorang pengantar barang veteran. Hal-hal aneh terjadi padanya. Dan Going Home mengisahkan Kyeong Rae (Ko Kyu Pil) pria yang diliputi rasa takut dan cemas.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Sungjong INFINITE berhasil memenangkan gugatan perdata melawan mantan agensinya, SPK Entertainment. Gugatan ini diajukan terkait pembayaran uang penyelesaian yang belum dibayarkan oleh agensi tersebut....
  • HOT !
    Perusahaan manajemen 333 secara resmi mengumumkan bahwa Son Ho Jun tidak hanya ikut mendirikan agensi ini, tetapi juga menjadi aktor pertama yang bergabung di bawah naungannya. ...
  • HOT !
    Park Shin Hye dikabarkan membintangi drama mendatang berjudul 'Miss Undercover Boss' setelah sukses besar memikat hati penonton lewat perannya di drama SBS 'The Judge from Hell' pada tahun lalu....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)