home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Relate Sebagai Musisi, Jung Yong Hwa CNBLUE Ngaku Menangis Saat Nonton Konser 2NE1

Senin, 14 Oktober 2024 13:00 by fzhchyn | 287 hits
Relate Sebagai Musisi, Jung Yong Hwa CNBLUE Ngaku Menangis Saat Nonton Konser 2NE1
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Baru-baru ini Jung Yong Hwa menjadi perbincangan hangat setelah terlihat menonton konser 2NE1, girl group yang seumuran dengan CNBLUE.

Selama wawancara untuk comeback CNBLUE, Jung Yong Hwa mengungkapkan perasaannya setelah menghadiri konser itu dengan mengatakan, "Menyenangkan sekali. 2NE1 adalah girl group favoritku. Mendengar lagu-lagu mereka membuatku menitikkan air mata."

"Itu mengingatkanku pada masa lalu dan bagaimana musik menciptakan kenangan. Aku menyadari bahwa kami juga bisa menjadi sebuah grup yang membawa kehangatan bagi orang lain," imbuhnya.

Ia merenungkan lagu debutnya sendiri, dengan mengatakan, "Aku dulu berpikir ‘I’m a Loner’ menghambat kami, tetapi sekarang aku melihat bahwa kami dapat membantu orang lain melalui musik kami."

Jung Yong Hwa mengungkapkan keinginannya agar CNBLUE terus berkembang, dengan mengatakan, "Melihat 2NE1 masih aktif saja membuatku berharap lebih. Itu membuatku berpikir, ‘Jika CNBLUE terus berkembang, kami juga bisa menjadi grup yang hebat’. Kami butuh lebih banyak lagu hits karena memiliki lagu hits itu penting bagi para artis."

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Menurut Dewan Film Korea, film Firefighters secara resmi mencapai 2.005.651 penonton bioskop per tanggal 18 Desember, atau hanya dalam 16 hari setelah dirilis pada tanggal 4 Desember lalu....
  • HOT !
    FNC Entertainment memperkenalkan boy band baru untuk pertama kalinya dalam 10 tahun....
  • HOT !
    Siaran langsung Jungkook BTS saat berlibur telah mencatat 20,2 juta tayangan real time kumulatif. Ini adalah jumlah tertinggi sejak Weverse dibuka pada tahun 2019....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : tavxoc
Cast : Jae, Brian (Young K) Day6

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)