home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Johnny Depp Akan Perankan Film Musikal Produksi Disney!

Senin, 29 April 2013 18:00 by citra09 | 1604 hits
Johnny Depp Akan Perankan Film Musikal Produksi Disney!
fanpop.com

Pernah sukses memerankan film bergenre musikal berjudul The Demon Barber of Fleet Street tahun 2007 silam, aktor hollywood papan atas, Johnny Depp kini telah siap untuk kembali memerankan film musikal berjudul Into The Woods yang merupakan produksi Disney.

Dilansir Digital Spy, Film bergenre musikal yang diadopsi dari panggung musikal Broadway tahun 1980-an ini akan disutradarai oleh pengarah film Pirates of Carribean: On Stanger Tides, Rob Marshall. Johnny Depp sendiri akan memerankan tokoh seorang tukang roti yang tidak memiliki anak karena sebuah kutukan.

Baca juga: Johnny Depp Sumbangkan Uang Ganti Rugi dari Amber Heard ke Badan Amal

Ia kemudian berusaha dengan sang istri untuk menghilangkan kutukan tersebut demi memiliki seorang anak. Penyihirnya jahat yang memberikan kutukan tersebut akan diperankan oleh salah satu aktris senior, Meryl Streep.

Menariknya, beberapa karakter dongeng, seperti Rapunzel, Cinderella, dan Little Re Riding Hood akan dimunculkan dalam film ini. Meski belum diberitahu mengenai kapan film ini akan memulai syutingnya, namun kabarnya Johnny Depp akan siap untuk melakukan syutingnya di awal 2014 mendatang setelah ia merampungkan syuting 2 film terbarunya, Transcendence dan Black Mass.

Komentar
  • HOT !
    Jaksa menuntut hukuman penjara 3 tahun 6 bulan untuk rapper Sik K (nama asli Kwon Min Sik) yang menyerahkan diri setelah mengonsumsi narkoba....
  • HOT !
    KapanLagi Buka Bareng Festival sukses digelar selama 2 hari, dari tanggal 15 16 Maret kemarin di Parkir Plaza Timur, Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat. Acara tersebut tidak hanya menampilkan deretan artis papan atas saja, namun juga dengan menyediakan banyak tenant makanan dan minuman agar pengunjung dapat merasakan buka puasa bersama dengan teman teman. Ada juga Ustadzah Syifa Nurfadillah yang banyak membagikan ilmu agama yang seru....
  • HOT !
    J Hope BTS sekali lagi berhasil menembus chart utama Billboard Hot 100 dengan lagu solo terbarunya. Menurut Billboard pada 18 Maret, single digital J Hope berjudul 'Sweet Dreams (feat. Miguel)' debut di posisi No. 66 pada chart Hot 100 minggu ini....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)