Diusianya yang masih sangat muda, maknae SHINee ini sudah menjadi anak yang membanggakan keduaorangtuanya. Tak hanya kesuksesannya dalam berkarir, Taemin juga menunjukkan jika ia anak yang sangat berbakti pada kedua orangtuanya dengan membelikan mobil serta rumah mewah di kawasan elit Cheongdamdong.
Tak hanya itu, Taemin juag menunjukkan kedewasaannya saat banyak fans yang selalu memberikannya banyak hadiah di ulang tahunnya. Ketimbang barang, Taemin lebih meminta doa, dukungan, dan cinta dari para fansnya, dan lebih baik baik menyumbangkan barang-barang tersebut kepada orang-orang yang membutuhkan.