home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Hormati Kecelakaan Feri, Para Idola K-Pop Tunda Aktivitas dan Jadwal Comebacknya

Kamis, 17 April 2014 11:00 by citra09 | 3343 hits
Hormati Kecelakaan Feri, Para Idola K-Pop Tunda Aktivitas dan Jadwal Comebacknya
Official SBS

DREAMERSRADIO.COM - Kecelakaan transportasi masal kembali terjadi. Kali ini sebuah kapal feri penyebrangan dari pelabuhan Incheon ke Pulau Jeju, Korea Selatan dilaporkan mengalami kecelakaan dan tenggelam di lepas pantai barat daya Korea Selatan.

Mengingat insiden tragis yang terjadi pada Rabu (16/04) tersebut, industri hiburan Korea Selatan pun memutuskan untuk menahan penayangan program serta jadwal kegiatan lainnya dalam beberapa hari ke depan, termasuk para idola K-Pop yang juga akan menunda kegiatannya di industri hiburan dan jadwal comebacknya.

Program musik mingguan, seperti ‘M! Countdown’, ‘Inkigayo’, dan ‘Music Bank’ telah mengumumkan pembatalan jadwal penayangan di minggu ini. Ini berarti bahwa jadwal comeback dan aktivitas beberapa artis lainnya akan terpengaruh.

A Pink dan BoA juga telah mengumumkan bahwa mereka akan menunda event mereka terkait insiden tersebut, bersama dengan grup lainnya seperti EXO, Block B, dan MBLAQ. EXO juga telah menunda wawancara dan akan mengubah jadwal comeback mereka di program musik, sementara Block B juga telah mengeluarkan pengumuman di fancafenya bahwa mereka akan menunda perilisan album comebacknya.

Baca juga: Anehnya Penjelasan dan Ekspresi Sopir Truk Usia 18 Tahun Pelaku Tabrakan Beruntun di GT Halim

Jiyeon T-ARA yang juga telah berencana merilis teaser video musik debut solonya lebih awal juga memutuskan untuk mengundurnya. Grup idola K-Pop lainnya yang akan comeback dengan lagu-lagu ceria juga akan menyesuaikan kembali jadwalnya karena dirasa tak sesuai dengan suasana duka saat ini.

Beberapa program hiburan lainnya, seperti variety dan reality show, baik yang tayang on air maupun off air, serta event premier film, jumpa fans, dan peluncuran brand juga telah diputuskan untuk ditiadakan.

Hingga kini usaha pencarian korban yang hilang masih terus berlanjut. Beberapa keluarga penumpang kapalpun masih menunggu kabar terkait kebaradaan keluarga dan kerabat mereka. Dilansir Allkpop, sejauh ini sudah ada sekitar 179 orang yang diselamatkan, sementara 6 orang telah dilaporkan meninggal dunia.

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    Jaksa menuntut hukuman penjara 3 tahun 6 bulan untuk rapper Sik K (nama asli Kwon Min Sik) yang menyerahkan diri setelah mengonsumsi narkoba....
  • HOT !
    KapanLagi Buka Bareng Festival sukses digelar selama 2 hari, dari tanggal 15 16 Maret kemarin di Parkir Plaza Timur, Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat. Acara tersebut tidak hanya menampilkan deretan artis papan atas saja, namun juga dengan menyediakan banyak tenant makanan dan minuman agar pengunjung dapat merasakan buka puasa bersama dengan teman teman. Ada juga Ustadzah Syifa Nurfadillah yang banyak membagikan ilmu agama yang seru....
  • HOT !
    J Hope BTS sekali lagi berhasil menembus chart utama Billboard Hot 100 dengan lagu solo terbarunya. Menurut Billboard pada 18 Maret, single digital J Hope berjudul 'Sweet Dreams (feat. Miguel)' debut di posisi No. 66 pada chart Hot 100 minggu ini....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)