home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Mirip Tragedi 11 September, Poster 'Teenage Mutant Ninja Turtles' Dihapus?

Rabu, 30 Juli 2014 20:30 by Dits | 2596 hits
Mirip Tragedi 11 September, Poster 'Teenage Mutant Ninja Turtles' Dihapus?
aceshowbiz

DREAMERSRADIO.COM - Ada banyak cara untuk mempromosikan film, salah satunya dengan merilis sebuah poster. Hal tersebut dilakukan oleh Paramount, baru - baru ini pihaknya merilis sebuah poster untuk film ‘Teenage Mutant Ninja Turtles’, namun sayangnya poster yang baru saja dirilis tersebut menuai kontroversi karena disinyalir mirip dengan tragedi WTC yang terjadi 11 september silam.

Dilansir dari laman Aceshowbiz, poster yang dirilis melalui akun Twitter @ParamountAU menampilkan empat kura - kura ninja tengah terjun dari sebuah gedung pencakar langit yang meledak. “Inilah poster resmi #TMNT di bioskop-bioskop untuk September 11 nanti,” kicau akun Twitter tersebut.

Diketahui bahwa poster yang diungkap Paramount Pictures Australia ini sengaja dirilis menjelang film ‘Teenage Mutant Ninja Turtles' yang tayang pada 11 September di negara itu.  

Hal tersebut sontak memicu reaksi negatif karena mengingatkan kembali banyak orang mengenai tragedi menara kembar World Trade Center akibat serangan teroris pada 11 September 2001 silam. Melihat banyaknya tanggapan negatif, membuat pihak Paramount mengeluarkan pernyataan maaf dan langsung menghapus poster yang baru saja dirilis tersebut.

Baca juga: Drama Hello, Me! Rilis Poster Kim Young Kwang dan Choi Kang Hee

"Kami mohon maaf karena telah menggunakan materi promosi ini untuk perilisan film yang tayang 11 September mendatang di Australia” ungkap salah satu perwakilan Paramount Australia. “Kami menyadari, gambar dan tanggal tersebut adalah sebuah kesalahan besar. Kami tidak bermaksud apa-apa, dan sesegera mungkin tidak akan digunakan lagi,” jelasnya.

Disutradarai oleh Jonathan Liebesman dengan Michael Bay sebagai produsernya, film reboot ini rencananya akan rilis di Amerika Serikat  pada 8 Agustus mendatang. ‘Teenage Mutant Ninja Turtles' dibintangi oleh Megan Fox, Will Arnett, dan William Fichtner.

(Dits)

Komentar
  • HOT !
    Netflix merambah genre horor remaja dengan serial mendatang 'Wish Your Death' (judul sementara), perpaduan seru antara ilmu gaib dan ketegangan....
  • HOT !
    Penyanyi Younha resmi mengumumkan kabar pernikahannya. Pada 5 Maret melalui fan cafe pribadinya, dia menyapa para penggemar dengan penuh rasa syukur dan kehangatan untuk membagikan kabar bahagia tersebut....
  • HOT !
    ONE HUNDRED Label yang menaungi Xiumin EXO mengklaim bahwa artisnya tidak bisa tampil di acara musik 'Music Bank' karena hubungan bisnis antara KBS dengan agensi lamanya, SM Entertainment....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)