home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ini Kata Dylan O'Brien 'Maze Runner' Soal Rumor Dirinya Jadi Spiderman Selanjutnya

Kamis, 05 Maret 2015 20:29 by citra09 | 3112 hits
Ini Kata Dylan O'Brien 'Maze Runner' Soal Rumor Dirinya Jadi Spiderman Selanjutnya
Image source: IMDB

DREAMERSRADIO.COM - Semakin melejit sukses setelah membintangi ‘The Maze Runner’, siapa sangka bahwa Dylan O’Brien dilirik banyak tim produksi berbagai film Hollywood. Ia bahkan disebut-sebut akan memerankan tokoh Spiderman selanjutnya.

Namun, dalam sebuah wawancara, aktor 23 tahun ini ternyata tak tahu mengenai beredarnya rumor tersebut. “Secara profesional, aku belum pernah mendengar hal ini sebelumnya. Aku hanya mendengarnya sebagai sebuah rumor,” tuturnya kepada Buzzfeed.

“Temanku di New Jersey menghubungiku. Mereka bertanya mengapa aku tak memberitahukan mereka tentang peran Spiderman. Itu membuatku merasa sedih karena itu semua tidaklah benar,” lanjutnya lagi.

Baca juga: Proses Produksi The Maze Runner: The Death Cure Akan Dimulai Awal 2017

Namun Dylan mengaku memang sangat ingin bisa memerankan tokoh Peter Parker tersebut dengan menuturkan, “Aku selalu ingin memerankan Peter Parker.  Aku merasa aktor manapun yang seumuran denganku menginginkannya. Dan namaku disandingkan dengan Logan Lerman adalah sesuatu yang keren.”

Tak hanya Dylan O’Brienn, beberapa aktor ternama seperti Logan Lerman, Anton Yelchin, dan Ansel Elgort juga dicalonkan jadi kandidat tokoh Spiderman. Tak hanya itu, aktor kebanggaan Indonesia, Iko Uwais juga bahkan masuk sebagai kandidatnya.

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    Saat 'The Trauma Code: Heroes on Call' dari Netflix terus menikmati popularitas yang luar biasa, detail menarik dari episode terakhirnya telah menarik perhatian pemirsa....
  • HOT !
    Go Kyung Pyo dikabarkan telah menjalin asmara dengan seorang wanita dari kalangan non selebriti selama tiga tahun belakangan ini, menurut laporan outlet media News1....
  • HOT !
    BamBam GOT7 memutuskan untuk berpisah dengan Abyss Company setelah empat tahun. Dia bergabung dengan agensi tersebut pada Maret 2021 dan memulai karir solonya yang gemilang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Rezkyka
Cast : Jung Soo Jung F(x), Xi Luhan (EXO), Kim Myung Soo (Infinite)

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)