home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Wah, Turis Ini Tak Tahu Sosok Pria Tampan yang Berfoto dengannya Ternyata Suho EXO?

Senin, 09 Mei 2016 10:13 by citra09 | 3327 hits
Wah, Turis Ini Tak Tahu Sosok Pria Tampan yang Berfoto dengannya Ternyata Suho EXO?
Image source: The Celebri

DREAMERS.ID - Bisa bayangkan bagaimana jika tiba-tiba saja kita tak sengaja berpapasan dengan sosok selebriti terkenal saat di tengah jalan? Sudah pasti kehebohan akan muncul dan permintaan untuk bisa berfoto bersama pun menanti.

Namun berbeda halnya dengan dua turis di Osaka, Jepang yang tak tahu bahwa mereka telah bertemu sosok idola K-Pop terkenal. Belum lama ini, sebuah forum komunitas online dihebohkan dengan dua orang turis yang mengaku tak tahu bahwa turis tampan asal Korea yang berfoto dengan mereka adalah salah satu member EXO, yaitu Suho.

“Ketika kami berada di Osaka, seorang turis asal Korea datang dan kami berfoto bersama. Ia benar-benar tampan, dan ternyata ia adalah Suho EXO,” tulis turis tersebut sambil mengunggah fotonya bersama Suho saat berada di Osaka.


Image source: Soompi

Baca juga: Cerita Ahok yang Mengaku Hampir Dikerjain Oknum Saat Nyoblos di Jepang

Turis tersebut ternyata baru megetahui bahwa identitas pria yang berfoto dengannya adalah Suho ketika ia mengunggah fotonya di akun media sosialnya. Saat itu, teman-temannya merespon postingannya tersebut dengan menurutkan, “Itu adalah Suho EXO, di mana kau bertemu dengannya?”.

Seperti yang diketahui, Suho bersama member EXO lainnya kini memang tengah disibukkan dengan jadwal menggelar jumpa fans di beberapa kota di Jepang sebelum resmi comeback musim panas mendatang. Wah, bikin iri saja ya^^

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    Netflix merambah genre horor remaja dengan serial mendatang 'Wish Your Death' (judul sementara), perpaduan seru antara ilmu gaib dan ketegangan....
  • HOT !
    Penyanyi Younha resmi mengumumkan kabar pernikahannya. Pada 5 Maret melalui fan cafe pribadinya, dia menyapa para penggemar dengan penuh rasa syukur dan kehangatan untuk membagikan kabar bahagia tersebut....
  • HOT !
    ONE HUNDRED Label yang menaungi Xiumin EXO mengklaim bahwa artisnya tidak bisa tampil di acara musik 'Music Bank' karena hubungan bisnis antara KBS dengan agensi lamanya, SM Entertainment....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)