home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Lihat Aktingnya Sendiri di 'Ddanddara', Minhyuk CNBlue Justru Menangis?

Rabu, 11 Mei 2016 23:00 by dodo07 | 1868 hits
Lihat Aktingnya Sendiri di 'Ddanddara', Minhyuk CNBlue Justru Menangis?
Image source: Sure

DREAMERS.ID - Selain sukses bersama grupnya CNBlue, Minhyuk memang terlihat beberapa kali ikut membintangi drama. Dan drama yang saat ini tengah ia garap adalah berjudul ‘Ddanddara’. Namun, ia justru mengaku kalau ia pernah menangis saat menyaksikan aktinya di drama tersebut.

Pada konferensi pers yang diselenggarakan pada Rabu (11/5), drummer CNBlue ini mengungkapkan jika ia tak mampu menahan emosinya saat melihat aktingnya sendiri di drama produksi SBS tersebut. Menurutnya, karena cerita yang disampaikan drama tersebut mampu memberikan kesan mendalam baginya.

“Drama ini menceritakan perasaan yang mendalam secara langsung. Aku sangat menyukainya,” ungkapnya seperti dilansir Allkpop. Tak hanya karena melihat aktingnya, ia juga sempat menangis karena melihat akting kedua temannya di drama tersebut, Gong Myung dan Ji Sung

Baca juga: Minhyuk MONSTA X Resmi Menyelesaikan Tugas Wajib Militer

Sementara itu, drama ‘Ddanddara’ atau ‘Entertainer’ berceritakan tentang seorang mantan direktur agensi artis yang bertemu dengan seorang anak muda yang bermimpi menjadi penyanyi yang membuatnya kembali bangkit untuk membangun sebuah agensi lagi.

Di drama yang tayang setiap Rabu dan Kamis ini Minhyuk mendapat peran sebagai Ha Neul, seorang vokalis band yang sedang mengejar impiannya untuk bisa debut.

(nnd)

Komentar
  • HOT !
    Netflix merambah genre horor remaja dengan serial mendatang 'Wish Your Death' (judul sementara), perpaduan seru antara ilmu gaib dan ketegangan....
  • HOT !
    Penyanyi Younha resmi mengumumkan kabar pernikahannya. Pada 5 Maret melalui fan cafe pribadinya, dia menyapa para penggemar dengan penuh rasa syukur dan kehangatan untuk membagikan kabar bahagia tersebut....
  • HOT !
    ONE HUNDRED Label yang menaungi Xiumin EXO mengklaim bahwa artisnya tidak bisa tampil di acara musik 'Music Bank' karena hubungan bisnis antara KBS dengan agensi lamanya, SM Entertainment....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)