home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

'Mata Elang' Netizen Temukan Tulisan Typo Dalam Poster Suzy Untuk 'Uncontrollably Fond'

Kamis, 16 Juni 2016 15:17 by muthiasp | 4056 hits
'Mata Elang' Netizen Temukan Tulisan Typo Dalam Poster Suzy Untuk 'Uncontrollably Fond'
Image source: KBS

DREAMERS.ID - Netizen Korea sepertinya memiliki penglihatan yang begitu tajam, mereka bisa memperhatikan sesuatu dengan sangat detail. Bukan hanya hal-hal yang berbau hubungan asmara idola K-Pop, tetapi juga poster drama tidak luput dari perhatian mereka.

Baru-baru ini, netizen menemukan kesalahan penulisan atau typo dalam poster terbaru Suzy untuk drama KBS ‘Uncontrollably Fond’. Jika dibaca dan dilihat artinya, sebenarnya keduanya sama saja, namun dari sudut pandang tata bahasa, dalam poster ini penulisannya salah.


Image source: KBS / Allkpop

Seperti yang tertera pada gambar diatas, banyak orang yang mungkin saja kurang teliti saat menuliskan dua kata ini, biasanya orang akan berusaha untuk mengecek ulang penulisan kata ini dengan menanyakannya kepada orang lain.

Mungkin saja saat membuat poster ini, tim desainnya begitu terpesona dengan kecantikan Suzy pada poster tersebut. Netizen pun menyayangkan kejadian ini, karena seharusnya tim mengecek ulang keseluruhan sebelum merilis posternya.


Image source: instagram.com/skuukzky

Baca juga: 5 Idol K-Pop yang Memiliki Masa Training Tercepat

Setelah ditemukannya kesalahan ini, KBS pun segera merilis poster baru setelah membenarkan tulisan yang typo itu, dan Suzy pun ikut mempromosikannya lewat akun instagramnya dengan memberikan caption,Good!’.

Ada-ada saja ya dreamers^^

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Jaksa menuntut hukuman penjara 3 tahun 6 bulan untuk rapper Sik K (nama asli Kwon Min Sik) yang menyerahkan diri setelah mengonsumsi narkoba....
  • HOT !
    KapanLagi Buka Bareng Festival sukses digelar selama 2 hari, dari tanggal 15 16 Maret kemarin di Parkir Plaza Timur, Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat. Acara tersebut tidak hanya menampilkan deretan artis papan atas saja, namun juga dengan menyediakan banyak tenant makanan dan minuman agar pengunjung dapat merasakan buka puasa bersama dengan teman teman. Ada juga Ustadzah Syifa Nurfadillah yang banyak membagikan ilmu agama yang seru....
  • HOT !
    J Hope BTS sekali lagi berhasil menembus chart utama Billboard Hot 100 dengan lagu solo terbarunya. Menurut Billboard pada 18 Maret, single digital J Hope berjudul 'Sweet Dreams (feat. Miguel)' debut di posisi No. 66 pada chart Hot 100 minggu ini....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)