home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Nichkhun 2PM dan Dua Seleb Ini Siap Jadi Bintang Tamu 'Running Man' Episode Mendatang!

Rabu, 29 Juni 2016 23:00 by dodo07 | 2852 hits
Nichkhun 2PM dan Dua Seleb Ini Siap Jadi Bintang Tamu 'Running Man' Episode Mendatang!
Image source: Dreamers.id

DREAMERS.ID - Lama tak terdengar aktifitasnya, Nichkhun bersiap kembali ke layar kaca. Salah satu member 2PM ini dipastikan akan menjadi salah satu bintang tamu dari reality show terkenal Korea, ‘Running Man’ di episode mendatang.

Meski tak bersama membernya, namun kemunculan Nichkhun menjadi suatu kabar menggembirakan bagi para penggemarnya. ini akan menjadi kunjungan ketiga kalinya member asal Thailand ini ke acara produksi SBS tersebut.

Dilansir Soompi, tak hanya Nichkhun, dua seleb lain yang siap hadir di episode mendatang adalah Lee Ki Woo dan Kyungri Nine Muses. Pihak SBS juga sempat melaporkan jika ketiganya telah memulai syuting, “Saat ini tiga bintang tamu sedang syuting di Incheon. Mereka tengah menjalankan misi bersama member ‘Running Man’. Detil dan spesifikasi akan diungkap saat episode ditayangkan.”

Baca juga: Nyanyi Lagu Pandangan Pertama, Nichkhun 2PM Dipuji: Fasih Banget!

Dibanding kedua bintang tamu, kemunculan Nichkhun menjadi yang paling ditunggu para penggemar. Seperti diketahui, akhir-akhir ini mantan pacar Tiffany SNSD ini lebih sering menghabiskan waktu di luar negeri.

Sementara itu, penggemar telah menduga jika kemunculan Nichkhun, Kyungri dan Lee Ki Woo akan ditayangkan pada Minggu, 3 Juli mendatang. Meski demikian, tidak sedikit pula penggemar yang penasaran misi apa yang akan dijalankan ketiga seleb ini.

(nnd)

Komentar
  • HOT !
    Netflix merambah genre horor remaja dengan serial mendatang 'Wish Your Death' (judul sementara), perpaduan seru antara ilmu gaib dan ketegangan....
  • HOT !
    Penyanyi Younha resmi mengumumkan kabar pernikahannya. Pada 5 Maret melalui fan cafe pribadinya, dia menyapa para penggemar dengan penuh rasa syukur dan kehangatan untuk membagikan kabar bahagia tersebut....
  • HOT !
    ONE HUNDRED Label yang menaungi Xiumin EXO mengklaim bahwa artisnya tidak bisa tampil di acara musik 'Music Bank' karena hubungan bisnis antara KBS dengan agensi lamanya, SM Entertainment....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)