DREAMERS.ID - Grup yang baru debut pada Oktober 2016 lalu, Bulldok, baru saja dilaporkan telah kehilangan salah satu membernya bernama Hyungeun yang memutuskan untuk hengkang. Tetapi, netizen justru lebih berfokus pada Hyungeun atas komentar yang dianggap tidak sopan terhadap V BTS.
Melansir Top Star News, Hyungeun muncul di siaran TV Afreeca milik BJ Rose baru-baru ini. Dalam siaran, ada seorang penonton yang mengajukan pertanyaan tentang grup BTS. Cewek yang pernah bergabung di acara ‘Produce 101’ ini mengatakan, "Aku benar-benar sudah tak tertarik lagi pada mereka."
Hyungeun kemudian mengklarifikasi bahwa itu hanya candaannya, dan sebenarnya ia sangat menyukai BTS. Gadis 23 tahun itu juga menyatakan bahwa V adalah salah satu member favoritnya. Kemudian wanita yang ada disamping Hyungeun mengatakan bahwa Hyungeun juga pernah bercerita tentang V.
Baca juga: Lagu Natal V BTS 'White Christmas' Bersama Bing Crosby Debut di Chart Billboard Hot 100
"Saat pertama bertemu, dia melihat V sedang menari dengan menggunakan slipper (sandal). Dia menganggap V memiliki (penyakit) kurap kaki,” kata wanita tersebut disambut tawa Hyungeun. Melihat hal ini, netizen menganggap Hyungeun sudah tak sopan karena ia tidak menggunakan sebutan hormat kepada V yang merupakan seniornya.Selain itu, ia juga seperti menjatuhkan V dengan menyebut penyakit kaki itu. Video tersebut pun kini sudah dihapus atas tanggapan dari berbagai kritikan tersebut. Hyungeun juga sudah memposting permintaan maaf melalui Instagram, meskipun segera dihapus kembali dan akunnya kini telah dikunci.
— (@Cooing_JIMIN) May 16, 2017
(tys)