home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Pergi Diam-diam, Begini Penampilan Tampan Lee Soo Hyuk dengan Seragam Wajib Militer!

Senin, 21 Agustus 2017 14:00 by tyassss | 2671 hits
Pergi Diam-diam, Begini Penampilan Tampan Lee Soo Hyuk dengan Seragam Wajib Militer!
Image source: Naver

DREAMERS.ID - Beberapa waktu lalu, model yang terjun ke dunia aktor, Lee Soo Hyuk secara mengejutkan mengumumkan telah siap menjalani wajib militernya yaitu pada tanggal 10 Agustus. Pasalnya, belum ada rencana yang terdengar sebelumnya perihal keberangkatan si aktor tampan ini.

Pada waktunya, Lee Soo Hyuk juga tak nampak sama sekali saat berangkat menuju pusat pelatihan. Karena diketahui, aktor kelahiran tahun 1988 ini memang ingin berangkat secara diam-diam dan tertutup dari publik.

Baru-baru ini, foto Lee Soo Hyuk yang tengah wamil pun dirilis. Ia terlihat tampan dan gagah dengan seragam militernya dan berpose hormat dua jari. Yang mana, penampilan tersebut sudah sangat dinanti-nantikan oleh para penggemar yang penasaran.


Image source: Naver

Baca juga: Lee Soo Hyuk Jadi MC Program Audisi JTBC 'PROJECT 7'

Penampilan Lee Soo Hyuk yang memang tampak berubah karena berkurangnya bobot tubuh, semakin terlihat jelas karena mengenakan seragam militer yang pas ditubuh itu. Sementara, Lee Soo Hyuk masih akan menjalani pelatihan dasar militer selama beberapa minggu ke depan.

Setelah selesai, sahabat G-Dragon ini akan melanjutkan tugas utama wajib militernya yakni sebagai pegawai sipil, selama kurang lebih dua tahun lamanya. Sama seperti artis lainnya, ia pun harus hiatus dari industri hiburan dalam kurun waktu tersebut.

(tys)

Komentar
  • HOT !
    Netflix merambah genre horor remaja dengan serial mendatang 'Wish Your Death' (judul sementara), perpaduan seru antara ilmu gaib dan ketegangan....
  • HOT !
    Penyanyi Younha resmi mengumumkan kabar pernikahannya. Pada 5 Maret melalui fan cafe pribadinya, dia menyapa para penggemar dengan penuh rasa syukur dan kehangatan untuk membagikan kabar bahagia tersebut....
  • HOT !
    ONE HUNDRED Label yang menaungi Xiumin EXO mengklaim bahwa artisnya tidak bisa tampil di acara musik 'Music Bank' karena hubungan bisnis antara KBS dengan agensi lamanya, SM Entertainment....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)