home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Alya Rohali Sukses Hebohkan K-Popers Indonesia Usai Unggah Foto Bersama Ravi VIXX

Jumat, 10 November 2017 15:32 by dodo07 | 7577 hits
Alya Rohali Sukses Hebohkan K-Popers Indonesia Usai Unggah Foto Bersama Ravi VIXX
Image source: Dreamers.id

DREAMERS.ID - Aktris sekaligus presenter Indonesia, Alya Rohali belakangan tengah jadi perbincangan di kalangan penggemar boy group VIXX. Hal ini, dikarenakan karena belum lama ini beredar foto dirinya tengah berfoto bersama salah satu member grup tersebut, Ravi.

Usut punya usut, ternyata Alya Rohali saat ini memang tengah berada di Korea Selatan. Beruntungnya, ia sempat bertemu langsung dengan Ravi. Momen pertemuannya dengan rapper naungan Jellyfish Entertainment itu pun ia bagikan dalam sebuah postingan di akun Instagram pribadinya.


Image source: Instagram.com/arohali

"Bersama RAVI VIXX, pria muda yang baik dan sopan," tulis Alya, sebagai caption di fotonya bersama Ravi.

Tak ayal, postingan tersebut pun membuat heboh banyak penggemar K-Pop khususnya penggemar VIXX yang mengaku iri. Menanggapi hal tersebut, Alya ternyata langsung, menceritakan awal pertemuannya dengan Ravi.

"Disampaikan salamnya ke Ravi dari fans-fansnya di Indonesia, katanya kalau diundang mau datang lagi ke indonesia... Kemaren saya diundang ke SBS terus visit Ravi lagi shooting... anaknya sopan dan baik sekali, dia menyambut kami ke depan ketika kami datang... semoga nanti semuanya bisa foto2 juga sama Ravi ya, fightiiiing," tulisnya.

Tak hanya itu, Alya Rohali pun sempat mengunggah beberapa Instagram Story yang memperlihatkan Ravi di sana. Tak hanya berfoto ramai-ramai, Ravi juga berbincang akrab dengan semua yang hadir. 

(nnd)

Komentar
  • HOT !
    Aktor Kim Soo Hyun, yang terseret tuduhan pernah menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron saat masih di bawah umur, akhirnya diprediksi akan keluar dari acara ‘Good Day’....
  • HOT !
    Aktor Kim Soo hyun menghadapi kontroversi yang meningkat setelah beredarnya foto yang memperlihatkan dirinya mencium pipi mendiang aktris Kim Sae Ron....
  • HOT !
    Fandom global BTS, yang dikenal sebagai ARMY, menjadi fokus dari film dokumenter yang sangat dinantikan 'FOREVER WE ARE YOUNG,' yang akan ditayangkan perdana di Festival Film South by Southwest (SXSW) 2025 pada tanggal 10 Maret (waktu setempat)....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)