DREAMERS.ID - NCT Dream memulai rangkaian comeback dari grup termuda NCT di bulan-bulan terakhir tahun 2018 ini. Berbeda dengan sebelumnya, mereka kembali menjajal konsep yang beru dalam perilisan lagu terbaru berjudul ‘We Go Up’, pada Kamis (30/08).
Perlahan melepas imej anak-anak, NCT Dream sebelumnya sudah bisa tampil dengan konsep dark ala bad boy di lagu ‘Go’. Lalu kini di lagu ‘We Go Up’ mereka tampil lebih santai dan ceria, serta penuh warna tapi tetap menunjukkan sisi remaja menuju dewasanya. Ada kalanya rapi dengan seragam, hingga sporty saat berolahraga.
Beberapa member bahkan menjajal warna rambut baru dari yang biasanya. Dalam video musik, mereka menunjukkan potret kebebasan sebagai seorang remaja dengan main, olahraga, sampai berpergian bersama. Tak lupa gerakan tari yang kompak dan enerjik ditunjukkan oleh Mark cs ini.
Baca juga: NCT DREAM Ajak Kamu Bahagia Bersama Lewat Album Baru DREAMSCAPE
Lagu ‘We Go Up’ sendiri bergenre urban hip hop dengan rap yang catchy dari Jaemin maupun Mark. Liriknya menceritakan tentang semangat untuk memasuki tahap dan pengalaman baru, dan agar bisa maju bersama-sama. Ada total enam lagu baru, salah satunya ‘Dear Dream’ ciptaan Mark sebagai member pertama yang lulus dari NCT Dream.Meski lagu baru sudah dirilis dan akan menggelar comeback stage di KBS ‘Music Bank’ pada Jumat (31/08) ini, namun mini album terbarunya ini baru akan diluncurkan pada 3 September mendatang. Tak hanya menampilkan ‘We Go Up’ tetapi NCT Dream juga akan membawakan lagu baru ‘1,2,3’.
(mth)