home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

DAWN Resmi Debut Solo Lewat Lagu MONEY

Selasa, 05 November 2019 18:45 by muthiasp | 831 hits
DAWN Resmi Debut Solo Lewat Lagu MONEY
Image source: P Nation

DREAMERS.ID - Pasca hengkang dari PENTAGON dan keluar dari Cube Entertainment, E’Dawn yang kini mengubah nama panggung menjadi DAWN akhirnya resmi debut solo. Ia baru saja mengeluarkan lagu solo terbaru di bawah naungan agensi PSY.

Pada 5 November pukul 6 sore waktu Korea, DAWN merilis lagu solo berjudul MONEY yang diberi sentuhan hip hop. Sesuai dengan judulnya, lirik lagu MONEY menceritakan tentang nilai dari uang berdampak besar kepada kehidupan manusia, namun tidak selamanya uang membawa kebahagiaan.

Lirik tersebut ditulis oleh DAWN dan PSY. Dalam video musik MONEY, cowok bernama asli Kim Hyojong ini tampil unik dengan ciri khasnya. Ia digambarkan sebagai orang yang kaya raya di tengah kerusakan. Ia juga menunjukkan gerakan tari yang enerjik.

Baca juga: HyunA Gabung Agensi Mantan Pacar, DAWN

Lagu ini tentunya jadi lagu perdana DAWN sejak resmi bergabung dengan agensi P Nation, yang didirikan oleh PSY, pada Oktober 2018 lalu. Butuh waktu setidaknya setahun untuk mematangkan konsep dan merampungkan semua persiapan hingga dirilis.

Sementara itu, DAWN juga akan tampil dalam program variety Knowing Brothers bersama dengan sang kekasih, HyunA. Serta menjadi bintang tamu program MBC Radio Star. Fyi, HyunA juga merilis lagu solo terbaru berjudul Flower Shower di hari yang sama dengan DAWN.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Netflix merambah genre horor remaja dengan serial mendatang 'Wish Your Death' (judul sementara), perpaduan seru antara ilmu gaib dan ketegangan....
  • HOT !
    Penyanyi Younha resmi mengumumkan kabar pernikahannya. Pada 5 Maret melalui fan cafe pribadinya, dia menyapa para penggemar dengan penuh rasa syukur dan kehangatan untuk membagikan kabar bahagia tersebut....
  • HOT !
    ONE HUNDRED Label yang menaungi Xiumin EXO mengklaim bahwa artisnya tidak bisa tampil di acara musik 'Music Bank' karena hubungan bisnis antara KBS dengan agensi lamanya, SM Entertainment....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)