home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Shindong Super Junior Ungkap Kekhawatiran Usai Berhasil Diet Hingga Turun 36 Kilogram

Kamis, 09 April 2020 09:32 by dodo07 | 635 hits
Shindong Super Junior Ungkap Kekhawatiran Usai Berhasil Diet Hingga Turun 36 Kilogram
Image source: Allkpop

DREAMERS.ID - Perubahan bentuk tubuh Shindong memang menuai respon positif tak hanya dari kalangan penggemar maupun netizen. Namun, belakangan Shindong justru mengaku khawatir dengan perubahan penampilannya.

Hal tersebut Shindong ungkapkan saat datang ke acara 'Joy’s ‘Ask Me Anything’ yang tayang di KBS. Dalam program tersebut, ia mengungkapkan bahwa dirinya khawatir karena orang tidak nyaman dengan penampilan barunya.

“Orang tidak nyaman di sekitarku Mungkin itu karena aku seorang selebriti, tetapi ketika aku membuat video musik, mereka sepertinya tidak nyaman berbicara denganku. Karena berat badanku turun, banyak orang menjadi tidak nyaman. Bahkan Seo Jang Hoon hyung tampak khawatir, bertanya kepadaku mengapa aku kehilangan begitu banyak berat badan. ” ujar Shindong.

Baca juga: Unit Baru Super Junior L.S.S. Debut dengan Single 'Suit Up'

MC acara tersebut, Seo Jang Hoon kemudian mengatakan: “Aku tahu karena aku telah kehilangan berat badan sebelumnya. Kepalamu sakit dan kau tidak memiliki kekuatan. Aku bertanya karena aku khawatir. Ada efek samping negatif dari diet yang terlalu intens.”

Shindong diketahui telah berhasil menurunkan berat badannya hingga 36 kilogram. Meski begitu, member Super Junior ini rupanya telah menyiapkan bukti yang menyatakan bahwa dia lebih sehat, termasuk persentase lemak tubuh yang lebih rendah.

(ddo)

Komentar
  • HOT !
    Jaksa menuntut hukuman penjara 3 tahun 6 bulan untuk rapper Sik K (nama asli Kwon Min Sik) yang menyerahkan diri setelah mengonsumsi narkoba....
  • HOT !
    KapanLagi Buka Bareng Festival sukses digelar selama 2 hari, dari tanggal 15 16 Maret kemarin di Parkir Plaza Timur, Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat. Acara tersebut tidak hanya menampilkan deretan artis papan atas saja, namun juga dengan menyediakan banyak tenant makanan dan minuman agar pengunjung dapat merasakan buka puasa bersama dengan teman teman. Ada juga Ustadzah Syifa Nurfadillah yang banyak membagikan ilmu agama yang seru....
  • HOT !
    J Hope BTS sekali lagi berhasil menembus chart utama Billboard Hot 100 dengan lagu solo terbarunya. Menurut Billboard pada 18 Maret, single digital J Hope berjudul 'Sweet Dreams (feat. Miguel)' debut di posisi No. 66 pada chart Hot 100 minggu ini....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)