home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Kyuhyun Super Junior dan Changmin TVXQ Akan Hadir Bersama di 'Amazing Saturday - Doremi Market'

Jumat, 10 April 2020 11:25 by dodo07 | 1818 hits
Kyuhyun Super Junior dan Changmin TVXQ Akan Hadir Bersama di 'Amazing Saturday - Doremi Market'
Image source: koreaboo

DREAMERS.ID - Kyuhyun Super Junior dan Changmin TVXQ dikabarkan akan tampil bersama dalam program ‘Amazing Saturday – Doremi Market’ sebagai bintang tamu. Hal ini diketahui karena keduanya belum lama ini terlihat melakukan syuting acara tersebut.

Kedua artis naungan SM Entertainment ini nantinya akan hadir di variety show kuis tentang musik tersebut untuk mempromosikan mini album debut solo Changmin, ‘Chocolate’. Para penggemar dapat menyaksikan penampilan Kyuhyun dan Changmin pada 18 April mendatang.

‘Amazing Saturday – Doremi Market’ sendiri adalah acara cabang dari ‘Amazing Saturday’, selain ‘Prison Life of Fools’. cara tersebut disiarkan setiap Sabtu pukul 19:35 (KST) sejak 7 April 2018. Sederet seleb diketahui bergabung sebagai pemandu acara utama.

Baca juga: Kyuhyun Rayakan 10 Tahun Karir Solo dengan Setlist Spesial di Konser 'COLORS in Jakarta'

Deretan seleb tersebut adalah Shin Dong Yup, Kim Dong Hyun, Moon Se Yoon, Park Na Rae, Hyeri (Girl's Day, Nucksal dan P.O Block , dengan Boom. Untuk minggu ini, dikabarkan bahwa Leeteuk dan Eunhyuk Super Junior juga berencana tampil sebagai tamu.

Sementara itu, setelah 17 tahun berkarir di dunia musik Korea, akhirnya Changmin member grup TVXQ resmi debut sol  dengan merilis mini album pertama bertajuk Chocolate, dan lagu andalan berjudul sama pada Senin (6/4).

(ddo)

Komentar
  • HOT !
    Netflix merambah genre horor remaja dengan serial mendatang 'Wish Your Death' (judul sementara), perpaduan seru antara ilmu gaib dan ketegangan....
  • HOT !
    Penyanyi Younha resmi mengumumkan kabar pernikahannya. Pada 5 Maret melalui fan cafe pribadinya, dia menyapa para penggemar dengan penuh rasa syukur dan kehangatan untuk membagikan kabar bahagia tersebut....
  • HOT !
    ONE HUNDRED Label yang menaungi Xiumin EXO mengklaim bahwa artisnya tidak bisa tampil di acara musik 'Music Bank' karena hubungan bisnis antara KBS dengan agensi lamanya, SM Entertainment....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)