home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

14 Member Girl Group Jadi Bintang Tamu 'Knowing Bros', Ini Jadwal Tayangnya!

Selasa, 20 Oktober 2020 15:20 by muthiasp | 1293 hits
14 Member Girl Group Jadi Bintang Tamu 'Knowing Bros', Ini Jadwal Tayangnya!
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Program variety populer JTBC Knowing Bros selalu menghadirkan keseruan berbeda di setiap episodenya. Kali ini, mereka akan mengundang 14 member dari 7 grup berbeda untuk satu episode spesial.

Sumber dari JTBC mengatakan bahwa 14 member girl group sudah dikonfirmasi untuk syuting episode spesial Knowing Bros pada minggu ini. Mereka adalah Jisoo dan Mijoo Lovelyz, Eunha dan Umji GFriend, Chaekyung dan Naeun APRIL, JooE dan Nancy MOMOLAND.

Choi Yoojung dan Kim Doyeon Weki Meki, Miyeon dan Yuqi (G)I-DLE, serta Soobin dan Dayoung WJSN. 14 cewek cantik ini dipastikan akan membuat Kang Ho Dong cs kewalahan karena tingkah kocaknya, sekaligus menjadi bintang tamu terbanyak yang pernah didatangkan Knowing Bros.

Baca juga: Min Kyung Hoon dan Mantan PD 'Knowing Bros' Resmi Menikah

Episode spesial member girl group ini rencananya akan ditayangkan pada akhir bulan tepatnya 31 Oktober 2020, setelah kedatangan SEVENTEEN di akhir pekan ini. Program variety Knowing Bros tayang setiap Sabtu mulai pukul 22.40 malam waktu Korea.

Sementara itu, ketujuh girl group yang dihadirkan sedang naik daun saat ini. Mereka saling bergantian merilis karya barunya sepanjang tahun 2020 ini, di mana lagu-lagunya menjadi hits. Sedangkan MOMOLAND akan segera comeback dengan lagu ciptaan PSY.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Netflix merambah genre horor remaja dengan serial mendatang 'Wish Your Death' (judul sementara), perpaduan seru antara ilmu gaib dan ketegangan....
  • HOT !
    Penyanyi Younha resmi mengumumkan kabar pernikahannya. Pada 5 Maret melalui fan cafe pribadinya, dia menyapa para penggemar dengan penuh rasa syukur dan kehangatan untuk membagikan kabar bahagia tersebut....
  • HOT !
    ONE HUNDRED Label yang menaungi Xiumin EXO mengklaim bahwa artisnya tidak bisa tampil di acara musik 'Music Bank' karena hubungan bisnis antara KBS dengan agensi lamanya, SM Entertainment....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)