home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

NCT Dream Tampilkan Panggung Pertama ‘Déjà vu’ Tanpa Jisung

Jumat, 04 Desember 2020 12:00 by Rie127 | 928 hits
NCT Dream Tampilkan Panggung Pertama ‘Déjà vu’ Tanpa Jisung
Image Source: @NCTsmtown_DREAM

DREAMERS.ID - Pada Kamis (03/12), variety show ‘NCT World 2.0’ resmi berakhir dan meninggalkan banyak kesan dan kenangan manis bagi member dan juga penggemar sejak pertama ditayangkan.

NCT juga membuat penampilan spesial di episode terakhir variety show mereka, dengan membawakan lagu ‘Make A Wish’, ‘90’s Love’, ‘Work It’, ‘From Home’ yang dibawakan oleh unit NCT U, dan ‘Déjà vu’ yang dibawakan oleh NCT DREAM.

Tentunya ini menjadi panggung pertama bagi NCT DREAM dengan formasi 7 member, sejak SM Entertainment mengumumkan bahwa Mark akan kembali melakukan promosi sebagai member NCT.

Baca juga: NCT U 'Baggy Jeans' Masuk Daftar Lagu yang Dilarang Diputar Selama CSAT

Sayangnya, Jisung tidak dapat tampil karena cidera pada lututnya. Saat ini ia masih menjalani perawatan, dan telah mulai membaik. Hal ini juga telah disampaikan langsung oleh pihak agensi, bahwa selama promosi project NCT 2020, Jisung tidak akan tampil yang mengharuskan ia menggunakan koreografi.

Berakhirnya ‘NCT World 2.0’ juga membuat penggemar merasa sedih, karena ini juga akan menjadi tanda akan berakhirnya project NCT 2020, dan penampilan NCT dengan formasi 23 member.

Pada Jumat (04/12), NCT akan merilis single terakhir mereka berjudul ‘RESONANCE’ pada pukul 18:00 KST. lagu ini akan dibawakan oleh 23 member, yang tentunya akan menjadi penampilan yang paling di tunggu oleh NCTzen.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    Jaksa menuntut hukuman penjara 3 tahun 6 bulan untuk rapper Sik K (nama asli Kwon Min Sik) yang menyerahkan diri setelah mengonsumsi narkoba....
  • HOT !
    KapanLagi Buka Bareng Festival sukses digelar selama 2 hari, dari tanggal 15 16 Maret kemarin di Parkir Plaza Timur, Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat. Acara tersebut tidak hanya menampilkan deretan artis papan atas saja, namun juga dengan menyediakan banyak tenant makanan dan minuman agar pengunjung dapat merasakan buka puasa bersama dengan teman teman. Ada juga Ustadzah Syifa Nurfadillah yang banyak membagikan ilmu agama yang seru....
  • HOT !
    J Hope BTS sekali lagi berhasil menembus chart utama Billboard Hot 100 dengan lagu solo terbarunya. Menurut Billboard pada 18 Maret, single digital J Hope berjudul 'Sweet Dreams (feat. Miguel)' debut di posisi No. 66 pada chart Hot 100 minggu ini....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)