home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Miyeon (G)I-DLE dan Lee Tae Vin Bintangi Web Drama Komedi

Kamis, 26 Agustus 2021 19:30 by bellaevania | 988 hits
Miyeon (G)I-DLE dan Lee Tae Vin Bintangi Web Drama Komedi
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Setelah debut akting di web drama 'Replay', Miyeon (G)I-DLE melanjutkan karirnya sebagai aktris dengan membintangi web drama lain berjudul 'Delivery'. Dia akan beradu akting dengan aktor 'Penthouse' Lee Tae Vin.

'Delivery' merupakan web drama bergenre komedi yang menceritakan kisah seorang gadis pengantar barang paruh waktu Kwak Doo Shik (Miyeon) dan manajernya Do Ki Hwan (Lee Tae Vin). Mereka bertemu dengan sekelompok alien yang mencoba menyerang bumi.

Cerita dimulai ketika Kwak Doo Shik meminta bantuan manajernya untuk mencari ibunya yang hilang. Kwak Doo Shik, seorang ahli dalam semua jenis seni bela diri, akan menampilkan beberapa adegan aksi yang intens, yang dapat dinantikan oleh penonton.

Baca juga: Miyeon (G)I-DLE Mundur dari Posisi MC Mnet 'M Countdown'

Web drama ini dikabarkan akan mulai syuting pada bulan September dan akan tayang pada melalui Youtube dan IPTV sekitar bulan Oktober.

Sebelumnya Miyeon memerankan karakter Yoo Ha Young, YouTuber populer sekaligus vokalis band dalam web drama 'Replay'. Sementara Lee Tae Vin yang dulunya debut sebagai idol dalam boygrup MYTEEN.

Ia dikenal dalam perannya sebagai Lee Minhyuk yang merupakan anak Lee Kyu Jin (diperankan oleh Bong Tae Gyu) dan Go Sang A (diperankan oleh Yoon Joo Hee) dalam drama 'Penthouse'.

(bef)

Komentar
  • HOT !
    Netflix merambah genre horor remaja dengan serial mendatang 'Wish Your Death' (judul sementara), perpaduan seru antara ilmu gaib dan ketegangan....
  • HOT !
    Penyanyi Younha resmi mengumumkan kabar pernikahannya. Pada 5 Maret melalui fan cafe pribadinya, dia menyapa para penggemar dengan penuh rasa syukur dan kehangatan untuk membagikan kabar bahagia tersebut....
  • HOT !
    ONE HUNDRED Label yang menaungi Xiumin EXO mengklaim bahwa artisnya tidak bisa tampil di acara musik 'Music Bank' karena hubungan bisnis antara KBS dengan agensi lamanya, SM Entertainment....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)