home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Bayar Jaminan, A$AP Rocky Dibebaskan dari Penahanan

Kamis, 21 April 2022 23:00 by bellaevania | 1493 hits
Bayar Jaminan, A$AP Rocky Dibebaskan dari Penahanan
Image Source: Rolling Stone

DREAMERS.ID - A$AP Rocky yang ditangkap di Lax Airport pada 20 April 2022 karena kasus penembakan pada tahun lalu ternyata sudah dibebaskan. Kekasih Rihanna tersebut telah membayar uang jaminan untuk dibebaskan.

Sang rapper diketahui memberikan uang jaminan senilai $550 ribu atau Rp 7,9 Miliar. Dia langsung dibebaskan dari tahanan polisi Los Angeles di hari yang sama dengan penangkapannya usai membuat jaminan.

Media TMZ berhasil menangkap foto yang menunjukkan A$AP Rocky meninggalkan fasilitas penahanan di pusat kota Los Angeles. Ia segera meninggalkan lokasi dengan masuk ke mobil SUV hitam. Pria yang lahir dengan nama Rakim mayers itu kemudian dijadwalkan hadir dalam pengadilan berikutnya pada 17 Agustus mendatang.

Baca juga: A$AP Rocky Mengaku Tidak Bersalah dalam Kasus Tembak Teman

Pada 20 April, A$AP Rocky ditangkap di bandara setelah keluar dari jet pribadinya bersama Rihanna yang sedang mengandung anak pertama mereka. Pasangan itu kembali dari perjalanan liburan mereka ke Barbados.

A$AP Rocky ditahan sehubungan dengan penembakan November 2021 di California. Dia ditangkap oleh Departemen Kepolisian Los Angeles dengan bantuan dari tim Investigasi Keamanan Dalam Negeri Imigrasi dan Bea Cukai.

(bef)

Komentar
  • HOT !
    Grup ATEEZ akan memulai tur dunia baru! KQ Entertainment mengumumkan bahwa ATEEZ akan menggelar 'ATEEZ 2025 WORLD TOUR "IN YOUR FANTASY"'....
  • HOT !
    Pengadilan telah menerima gugatan perdata yang diajukan oleh pihak aktor Kim Soo Hyun terhadap pengelola saluran YouTube Garosero Research Institute, keluarga mendiang Kim Sae Ron, dan bibi palsu....
  • HOT !
    Idola K Pop asal Thailand yang aktif di Korea Selatan menyampaikan rasa sedih mereka atas bencana gempa yang terjadi di kampung halaman mereka....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : hyunri16
Cast : Kyuhyun Yoona Yonghwa Seohyun Eunhyuk Taeyeon Yuri Minho

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)