home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Deretan Idol K-Pop yang Gagal Konser di Indonesia Tahun 2022

Jumat, 06 Januari 2023 16:45 by Rie127 | 1710 hits
Deretan Idol K-Pop yang Gagal Konser di Indonesia Tahun 2022
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Di tahun 2022, telah banyak idol K-Pop yang mengunjungi tanah air untuk berjumpa dengan penggemar setelah terhalang karena pandemi COVID-19. Sayangnya, tidak semuanya berjalan dengan mulus karena kunjungan mereka terpaksa harus dibatalkan.

Berikut ini merupakan deretan idol K-Pop yang gagal menggelar konser di Indonesia karena situasi dan kondisi yang tidak mendukung.

1. Eric Nam dan Lee Hi di GUDFEST

Eric Nam dan Lee Hi batal ke Jakarta setelah Gudfest 2022 resmi ditunda hingga tahun depan. Festival musik tersebut rencananya akan digelar selama tiga hari pada 18-20 November 2022. Pihak penyelenggara mengungkapkan ada masalah teknis dan harus menunda acara musik tersebut.

2. We All Are One K-Pop

Sebelumnya Red Angel Korea mengumumkan bahwa mereka memutuskan untuk menunda konser yang bertajuk ‘We All Are One K-Pop Concert’ sampai pada bulan Januari 2023 mendatang.

Penggemar menilai penundaan tersebut juga dinilai tidak masuk akal, karena berkaitan dengan tragedi Itaewon. Sedangkan masa berkabung di Korea hanya sampai tanggal 5, sementara itu konser diselenggarakan pada 10 - 12 November 2022 di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta.

Baca juga: Xdinary Heroes Konser Perdana di Jakarta pada Maret 2024, Cek Harga Tiketnya!

3. MAMAMOO dan ONEUS

Idol K-Pop selanjutnya yang batal konser di Indonesia selanjutnya adalah MAMAMOO dan ONEUS yang sebelumnya dijadwalkan tampil di Jakarta dalam konser Saranghaneun Ireumeuro pada 17 Desember 2022. Namun, penampilan mereka dikonfirmasi batal.

Pada 3 Desember lalu, RBW Entertainment melalui media sosial MAMAMOO dan ONEUS secara resmi mengumumkan bahwa konser Saranghaneun Ireumeuro yang dijadwalkan pada 17 Desember dibatalkan karena situasi lokal di Jakarta.

4. EVERGLOW

Selanjutnya ada dari EVERGLOW, pada tanggal 9 Desember lalu, promotor konser Magic Sound K-Pop secara resmi mengumumkan bahwa tur girl grup EVERGLOW yang dijadwalkan akan dimulai pada tanggal 21 Desember resmi dibatalkan.

Tidak hanya di Indonesia, namun EVERGLOW juga membatalkan konser di Manila, Bangkok, dan Kuala Lumpur.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    ADOR telah mengumumkan bahwa Hyein akan absen dari kegiatan promosi comeback NewJeans karena cedera pada kakinya masih membutuhkan waktu untuk pemulihan....
  • HOT !
    Lee Do Hyun telah dikonfirmasi untuk menghadiri upacara penghargaan Baeksang Arts Awards 2024, di mana dua karyanya dari drama maupun film menerima nominasi....
  • HOT !
    Momen kebersamaan anggota BLACKPINK paling dinantikan oleh BLINK (fandomnya) sekarang. Jennie dan Rosé mengobati rasa rindu tersebut dengan interaksi mereka di New York....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Annis
Cast : Jung Sisters|Donghae (SUJU)|Minhyuk (CNBLUE)|Lee Min Ho|Luna (fx)|EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)