home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Jang Gyuri Berpisah dengan Agensi Setelah 2 Tahun

Kamis, 27 Juni 2024 12:00 by fzhchyn | 254 hits
Jang Gyuri Berpisah dengan Agensi Setelah 2 Tahun
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Jang Gyuri telah berpisah dengan Just Entertainment. Pada 27 Juni, agensi mengumumkan bahwa kontrak eksklusifnya dengan sang aktris berakhir setelah dia tahun.

Dalam pernyataannya, mereka menyampaikan, "Setelah Just Entertainment dan aktris Jang Gyuri menjalin hubungan pada tahun 2022, kami menghabiskan dua tahun yang berarti sebagai mitra."

"Hal ini berkat orang-orang yang terlibat dan penggemar yang menunjukkan kasih sayang dan dukungan kepada Jang Gyuri. Kami ingin menggunakan kesempatan ini untuk mengucapkan terima kasih yang tulus."

"Baru-baru ini, kontrak eksklusif telah berakhir, dan setelah diskusi yang cermat, perusahaan kami dan aktor Jang Gyuri mencapai kesepakatan untuk mendukung masa depan satu sama lain."

"Kami juga ingin mengucapkan terima kasih kepada aktor Jang Gyuri karena telah mempercayai dan menemani kami selama dua tahun terakhir."

Baca juga: Yoo Yeon Seok, Chae Soo Bin, Heo Nam Jun, dan Jang Gyuri Bintangi Drama Baru MBC

"Kami akan menghargai setiap momen yang kami miliki bersama aktor Jang Gyuri, dan kami akan dengan tulus mendukungnya agar ia bersinar cemerlang di berbagai bidang di masa depan. Karena dia adalah aktor yang serba bisa dan beragam, kami sangat berharap banyak hal baik akan terjadi di masa depannya."

"Kami meminta cinta dan dukungan Anda yang berkelanjutan untuk aktror Jang Gyuri. Terima kasih."

Jang Gyuri, yang memulai debutnya di grup fromis_9 melalui Mnet 'Idol School' pada tahun 2017, meninggalkan tim di akhir kontraknya pada Juli 2022 dan bergabung dengan Just Entertainment.

Setelah itu, ia aktif sebagai aktor dan muncul di tvN 'Player 2: Master of Swindlers' dan TVING 'Pyramid Game'.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Jaksa menuntut hukuman penjara 3 tahun 6 bulan untuk rapper Sik K (nama asli Kwon Min Sik) yang menyerahkan diri setelah mengonsumsi narkoba....
  • HOT !
    KapanLagi Buka Bareng Festival sukses digelar selama 2 hari, dari tanggal 15 16 Maret kemarin di Parkir Plaza Timur, Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat. Acara tersebut tidak hanya menampilkan deretan artis papan atas saja, namun juga dengan menyediakan banyak tenant makanan dan minuman agar pengunjung dapat merasakan buka puasa bersama dengan teman teman. Ada juga Ustadzah Syifa Nurfadillah yang banyak membagikan ilmu agama yang seru....
  • HOT !
    J Hope BTS sekali lagi berhasil menembus chart utama Billboard Hot 100 dengan lagu solo terbarunya. Menurut Billboard pada 18 Maret, single digital J Hope berjudul 'Sweet Dreams (feat. Miguel)' debut di posisi No. 66 pada chart Hot 100 minggu ini....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)