DREAMERSRADIO.COM - Kabar duka cita datang dari dunia perfilman Indonesia. Pemeran karakter Mahar dalam film laris Laskar Pelangi, Verrys Yamarno tutup usia di umur yang masih sangat muda, 18 tahun. Verrys ditemukan meninggal dunia di kamar kostnya di daerah Senen, Jakarta Pusat pada Senin (12/01) sekitar pukul 2 siang.
Dalam kartu identitas yang ditemukan di kamar kostnya, Verrys kini merupakan salah satu mahasiswa Institut Kesenian Jakarta (IKJ) Fakultas Televisi dan Film. Remaja kelahiran Gantung, 17 Maret 1996 ini ditemukan terbujur kaku di tempat tidur oleh kedua temannya.
Kepergian Verrys yang mendadak ini pun tak ayal membuat orang disekelilingnya seperti teman dan pemilik kost kaget. Akan tetapi pemilik kost, Suan mengaku jika beberapa hari sebelumnya pemeran Mahar ini pernah mengeluh akan sakit kepala yang dialaminya.
“Dia pernah ngeluh. Kepalanya sakit terus. Udah lama sih ngeluhnya. Dia pernah ngeluh sama saya beberapa waktu lalu, kepalanya sering sakit karena bekas kecalakaan. Cuma saya gak tahu apa,” tutur Suan seperti dikutip Tribun News.
Baca juga: Pemain Laskar Pelangi Turut Hadiri Pemakaman Verrys ‘Mahar’ di Belitung
Hal itupun dibenarkan oleh Andrea Hirata, penulis Laskar Pelangi yang dikenal dekat dengan almarhum setelah bekerjasama dalam film. Andrea mengatakan jika Verrys memang pernah mengalami kecelakaan lalu lintas dua tahun lalu.Sang novelis menilai jika kecelakaan tersebut sangat parah sehingga Verrys hatus dirawat di rumah sakit, hingga setelah sembuh masih mengalami vertigo.
Sementara itu, Varrys diketahui menyewa kamar kost bersama teman sekampus sekaligus sesama pemain Laskar Pelangi yaitu Yogi yang berperan sebagai Ucay dan Zulfani Fasa sebagai Ikal. Selamat jalan Verrys, keceriaanmu akan selalu dikenang..
(ncl)