home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Tom Hanks dan Rita Wilson Donorkan Darah untuk Penelitian Uji Vaksin Corona

Rabu, 15 April 2020 16:00 by bellaevania | 654 hits
Tom Hanks dan Rita Wilson Donorkan Darah untuk Penelitian Uji Vaksin Corona
Image Source: Stuff

DREAMERS.ID - Sembuh dari virus Corona, Tom Hanks dan istrinya, Rita Wilson mengambil bagian untuk membantu para peneliti mengembangkan vaksin virus Corona.

Dalam sebuah wawancara, Rita Wilson mengatakan telah mendorokan darah untuk sebuah penelitian yang akan mencari tahu apakah antibodi pasien Corona yang sembuh dapat menjadi vaksin.

"Kami baru-baru ini menjadi bagian dari penelitian, kami mendonorkan darah dan menunggu kabar apakah antibodi kami bisa diolah menjadi vaksin," jelasnya. "Tetapi juga apakah kami dapat mendonorkan plasma yang nantinya dapat digunakan pasien virus Corona karena kami sudah imun," tambah Rita Wilson.

Baca juga: Transformasi Tom Hanks Jadi Geppetto di Live Action Pinocchio

Aktris berusia 63 tahun itu pun kembali menceritakan apa saja gejala Corona yang dialaminya. Kondisinya saat itu jauh lebih parah daripada Tom Hanks. “Aku merasa sangat sakit, tidak nyaman, tidak ingin disenth dan kemudian demam,” katanya. Ia menggigil hebat dan kehilangan idera pengecap dan penciuman.

Sebelumnya pasangan ini tertular virus Corona saat berada di Australia untuk kepentingan syuting. Kini Rita Wilson dan Tom Hanks dinyatakan sembuh dan telah pulang kembali ke Amerika Serikat.

(bef)

Komentar
  • HOT !
    Grup ATEEZ akan memulai tur dunia baru! KQ Entertainment mengumumkan bahwa ATEEZ akan menggelar 'ATEEZ 2025 WORLD TOUR "IN YOUR FANTASY"'....
  • HOT !
    Pengadilan telah menerima gugatan perdata yang diajukan oleh pihak aktor Kim Soo Hyun terhadap pengelola saluran YouTube Garosero Research Institute, keluarga mendiang Kim Sae Ron, dan bibi palsu....
  • HOT !
    Idola K Pop asal Thailand yang aktif di Korea Selatan menyampaikan rasa sedih mereka atas bencana gempa yang terjadi di kampung halaman mereka....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : hyunri16
Cast : Kyuhyun Yoona Yonghwa Seohyun Eunhyuk Taeyeon Yuri Minho

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)