home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Afgan Tunjukkan Kedekatan dengan B.I, Berharap Manggung Bareng

Senin, 18 April 2022 05:30 by bellaevania | 1715 hits
Afgan Tunjukkan Kedekatan dengan B.I, Berharap Manggung Bareng
Image Source: Instagram/Afgan

DREAMERS.ID - Afgan sempat membuah heboh dengan live Instagramnya bersama B.I atau Kim Hanbin. Afgan diketahui tengah berada di Korea Selatan dan menunjukkan kedekatannya dengan idol K-pop tersebut.

Afgan mengajak B.I menyapa penggemar Indonesia melalui siaran langsung Instagtam. Pada kesempatan itu, Afgan membuka hadiah merchandise resmi dari agensi B.I. Afgan juga menyampaikan harapannya agar dapat diundang saat B.I melakukan konser di Indonesia.

Afgan dan B.I pernah berkolaborasi di tahun 2021 lewat lagu ‘Lost At Sea’. Namun, keduanya memang belum pernah membawakan lagu tersebut secara langsung di panggung yang sama.

Baca juga: Kim Hanbin Tunjukkan Kedekatan Dengan Afgan Saat Konser Solo di Jakarta

“Senang akhirnya bertemu denganmu bro @shxxbi131! kami membuat lagu bersama tahun lalu berjudul #LostAtSea tetapi belum benar-benar mendapat kesempatan untuk bertemu. semoga kita bisa membuat lebih banyak musik di masa depan!” tulis Afgan di Instagram.

Di live Instagram tersebut, Afgan dan B.I menyanyikan beberapa bagian ‘Lost At Sea’, dimana keduanya sama-sama lupa dengan lirik lagunya. Meski singkat, kedekatan antara Afgan dan B.i saat mengobrol di live Instagram ini menjadi sebuah kejutan untuk penggemar.

(bef)

Komentar
  • HOT !
    Koo Jun Yup atau DJ Koo secara pribadi membuat patung untuk mendiang istrinya, aktris Taiwan Barbie Hsu....
  • HOT !
    Keluarga mendiang Kim Sae Ron mengungkapkan kekecewaan mereka terhadap pernyataan resmi dari pihak Kim Soo hyun dan memutuskan untuk melakukan forensik digital pada foto foto....
  • HOT !
    Jennie BLACKPINK telah menetapkan rekor baru sebagai penyanyi solo wanita K pop dengan jumlah lagu terbanyak yang masuk ke chart utama Billboard Hot 100....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)