home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Rayakan Anniversary, Seperti Apa Kado Spesial Calvin Harris untuk Taylor Swift?

Selasa, 08 Maret 2016 12:35 by Dits | 1961 hits
Rayakan Anniversary, Seperti Apa Kado Spesial Calvin Harris untuk Taylor Swift?
Image source: mirror.co.u

DREAMERS.ID - Taylor Swift dan Calvin Harris memang dikenal sebagai pasangan romantis. Keduanya seringkali bersama dan tak malu memamerkan kemesraan mereka didepan umum atau akun media sosial masing-masing. Beberapa waktu yang lalu Taylor dan Calvin merayakan hari jadi mereka yang pertama, Calvin pun memberikan kado spesial untuk sang kekasih.

Dilansir dari laman Aceshowbiz, DJ asal Skotlandia itu memberi kado termanis yang pernah ada, sebuah kalung emas dengan liontin berbentuk hati. Tak mau melewatkan momen bahagia tersebut, Taylor pun berbagi kebahagian melalui akun Instagram pribadinya.

Pelantun ‘Wildest Dream’ itu memposting sebuah gambar yang memperlihatkan liontin berbentuk hati yang terukir tanggal jadian mereka. "3.6.2015, satu tahun bersama,” tulis wanita 26 tahun tersebut pada keterangan fotonya.


image source: instagram.com/taylorswift

Menurut seorang sumber yang dekat dengan keduanya, Calvin sendirilah yang memilih hadiah tersebut karena ia ingin memberikan sesuatu yang berarti bagi Taylor. "Dia membeli liontin itu sendiri. Calvin bukan pria yang suka memberikan hadiah mencolok, dia tahu Taylor sangat menghargai hal-hal kecil, jadi dia pikir ini akan menjadi hadiah yang sempurna," ujar sumber tersebut.

Baca juga: Angka Fantastis Dari Penggalangan Dana Fans Taylor Swift Untuk Capres AS Kamala Harris

Caalvin juga memberikan beberapa kejutan lain sepanjang hari, termasuk memberikan kue coklat yang bertuliskan ‘1 Tahun’ di atasnya. "Taylor adalah tipe wanita yang romantis dan ia berpikir Calvin benar-benar memenangkan hatinya dengan hadiah-hadiah tersebut," tambah sumber tersebut. "Calvin punya banyak kejutan untuk Taylor sepanjang hari."

Di hari itu, Calvin pun memamerkan kemesraan mereka dengan memposting sebuah video di akun Snapchat pribadinya, ia memberikan Taylor kue tersebut. "Satu tahun. Kami punya kue satu tahun. Inilah perayaan satu tahun kami," ujarnya semangat.

Oooh.. so sweet ya Dreamers. Gimana menurut kamu? ^^

(dits)

Komentar
  • HOT !
    Jaksa menuntut hukuman penjara 3 tahun 6 bulan untuk rapper Sik K (nama asli Kwon Min Sik) yang menyerahkan diri setelah mengonsumsi narkoba....
  • HOT !
    KapanLagi Buka Bareng Festival sukses digelar selama 2 hari, dari tanggal 15 16 Maret kemarin di Parkir Plaza Timur, Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat. Acara tersebut tidak hanya menampilkan deretan artis papan atas saja, namun juga dengan menyediakan banyak tenant makanan dan minuman agar pengunjung dapat merasakan buka puasa bersama dengan teman teman. Ada juga Ustadzah Syifa Nurfadillah yang banyak membagikan ilmu agama yang seru....
  • HOT !
    J Hope BTS sekali lagi berhasil menembus chart utama Billboard Hot 100 dengan lagu solo terbarunya. Menurut Billboard pada 18 Maret, single digital J Hope berjudul 'Sweet Dreams (feat. Miguel)' debut di posisi No. 66 pada chart Hot 100 minggu ini....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)