home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Gemasnya Nam Dohyun X1 Hadiri Masa Orientasi SMA Hanlim Art School

Rabu, 11 Desember 2019 12:30 by muthiasp | 943 hits
Gemasnya Nam Dohyun X1 Hadiri Masa Orientasi SMA Hanlim Art School
Image source: Naver

DREAMERS.ID - Sudah cukup lama X1 rehat dari dunia hiburan pasca kasus manipulasi voting memanas. Membernya pun kini menjalani kegiatan sehari-hari sebagai orang biasa, salah satunya adalah Nam Dohyun yang baru masuk SMA.

Pada 9 Desember kemarin, Nam Dohyun menjalani masa orientasi siswa atau MOS di SMA Hanlim Multi Art School. Ia merupakan siswa angkatan baru yang akan memulai masa belajarnya di tahun 2020 mendatang.

Kemunculan Nam Dohyun ini jadi pertama kalinya dihadapan publik setelah X1 dihiatuskan sejenak. Ia pun menyapa awak media dan penggemar yang telah menantikannya di depan sekolah. Ia terlihat lucu mengenakan beanie putih dan padding jacket hitam sambil membawa ransel.

Baca juga: Dikabulkan Pengadilan, Nam Dohyon BAE173 Resmi Keluar dari Agensi

Idola K-Pop kelahiran tahun 2004 ini mengaku senang bisa masuk ke SMA Hanlim Multi Art School, sekaligus gugup menjalani kehidupan baru sebagai siswa sekolah menengah atas. Ia merasa adanya semakin dewasa dan berjanji akan bekerja keras menjadi siswa SMA yang baik.

Nam Dohyun juga menyampaikan pesan untuk penggemarnya, “Sekarang aku masuk SMA di Hanlim Multi Art School. Aku akan belajar dengan giat. Terima kasih. Fighting!”. Ia pun tak berhenti mengucapkan terima kasih kepada fans yang menantikannya di depan sekolahnya saat itu.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Kim Yohan dan Hwang Boreum Byeol akan membintangi drama baru 'The 4th Love Revolution' (judul literal), sebuah komedi romansa remaja yang dijadwalkan tayang pada tahun 2025. Ini akan menjadi proyek reuni mereka setelah membintangi drama 'School 2021'....
  • HOT !
    Aktor Taiwan Darren Wang baru baru ini menjadi sorotan setelah ditangkap atas tuduhan percobaan pembunuhan....
  • HOT !
    Pihak Xiumin EXO baru baru ini mengklaim bahwa ia dilarang tampil di acara KBS 2TV 'Music Bank' karena tekanan dari SM Entertainment. Namun, KBS dengan tegas membantah tuduhan tersebut....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)